Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Juventus Vs Parma: Alex Sandro Cetak Brace Perdana, Ronaldo dkk Menang

Kompas.com - 22/04/2021, 03:50 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber Opta Paolo

KOMPAS.com - Juventus berhasil memetik kemenangan saat menjamu Parma pada pekan ke-32 Serie A, kasta tertinggi Liga Italia, musim 2020-2021.

Laga Juventus vs Parma yang digelar di Stadion Allianz pada Kamis (22/4/2021) dini hari WIB itu berakhir dengan skor 3-1.

Bek kiri asal Brasil, Alex Sandro, menjadi pahlawan kemenangan Juventus setelah dirinya mencetak brace atau dua gol, masing-masing pada menit ke-43 dan ke-47.

Adapun tambahan satu gol untuk Cristiano Ronaldo dkk dicetak oleh Matthijs De Ligt pada menir ke-68.

Baca juga: AC Milan Mundur dan Super League di Ambang Kandas, Ini Pernyataan Juventus

Sementara itu, satu-satunya gol yang mampu dicetak tim tamu, Parma, tercipta melalui aksi Gaston Brugman, pada menit ke-25.

Berkat kemenangan ini, Juventus semakin menempel ketat AC Milan yang berada di peringkat kedua klasemen Liga Italia musim 2020-2021.

Juventus kini menempati peringkat ketiga dengan koleksi 65 poin dari 32 pertandingan.

Mereka hanya tertinggal satu angka dari AC Milan yang mengantongi 66 poin dari 32 pertandingan.

Adapun Parma sebagai tim yang menelan kekalahan, masih tertahan di zona degradasi, tepatnya peringkat ke-19 dengan koleksi 20 poin.

Baca juga: Hasil AC Milan Vs Sassuolo - Kena Comeback, Kans Rossoneri Juara Menipis

Jalannya laga Juventus vs Parma

Pada babak pertama, Juventus selaku tim tuan rumah tampil lebih dominan. Dominasi mereka terlihat dari penguasaan bola yang mencapai 61 persen.

Selain unggul penguasaan bola, klub berjulukan Bianconeri itu juga lebih sering melancarkan tembakan.

Sepanjang babak pertama, mereka mampu melancarkan tujuh tembakan dengan dua di antaranya tercatat sebagai shots on target.

Di sisi lain, Parma selaku tim tamu hanya mampu melancarkan satu shot on target dari dua total tembakan.

Kendati tampil lebih dominan, Juventus justru kebobolan lebih dulu lewat aksi gelandang Parma, Gaston Brugman, pada menit ke-25.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Internasional
Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Liga Inggris
Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com