Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Liga Champions, Bayern dan Chelsea Lengkapi Daftar 8 Tim di Perempat Final

Kompas.com - 18/03/2021, 05:34 WIB
Farahdilla Puspa,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber UEFA

KOMPAS.com - Bayern Muenchen dan Chelsea melaju ke partai perempat final seusai menyingkirkan lawan masing-masing pada leg kedua fase 16 besar Liga Champions 2020-2021.

Bayern Muenchen menjamu Lazio di Allianz Arena, Rabu (17/3/2021) waktu setempat atau Kamis (18/3/2021) dini hari WIB.

Duel Bayern Muenchen vs Lazio tersebut berkesudahan dengan skor 2-1 berkat gol Robert Lewandowski dan Eric Maxim Choupo-Moting.

Sementara itu, satu gol balasan Lazio tercipta lewat aksi Marco Parolo pada menit ke-82.

Baca juga: Bayern Vs Lazio - Menang 2-1, Die Roten Melaju ke Perempat Final

Robert Lewandowski membuka keunggulan Bayern Muenchen pada menit ke-33 via tendangan penalti.

Penalti diberikan wasit Istvan Kovacs setelah gelandang Bayern Muenchen, Leon Goretzka, dijatuhkan di kotak terlarang oleh Vedat Muriqi.

Robert Lewandowski yang turun sebagai eksekutor berhasil menyarangkan bola ke sisi kanan bawah gawang Lazio yang dikawal kiper Pepe Reina.

Bayern Muenchen kemudian memperlebar keunggulan lewat gol Eric Maxim Choupo-Moting pada menit ke-73.

Joshua Kimmich mengirim bola kepada David Alaba yang bergerak bebas di tengah lapangan. Alaba lalu melesatkan umpan matang yang dengan sempurna disambut Choupo-Moting.

Bola tendangan Choupo-Moting pun gagal dihalau kiper Lazio dan berhasil bersarang di sudut kanan bawah gawang tim tamu.

Kemenangan ini memastikan Bayern Muenchen lolos ke perempat final dengan kemenangan agregat 6-2.

Sebelumnya, Bayern Muenchen menang telak 4-1 pada leg pertama yang digelar di Stadion Olimpico pada Rabu, 24 Februari 2021.

Keberhasilan Bayern Muenchen diikuti oleh Chelsea yang menyingkirkan wakil Spanyol, Atletico Madrid.

Baca juga: Guardiola: Saya Diminta Man City untuk Juara Liga Champions, tetapi...

Bermain di Stadion Stamford Bridge, Chelsea menang 2-0. Dua gol kemenangan Chelsea masing-masing dibukukan Hakim Ziyech (34') dan Emerson Palmieri (90+4).

Tim besutan pelatih Thomas Tuchel itu berhak atas tiket perempat final usai memastikan kemenangan agregat 3-0.

Bayern Muenchen dan Chelsea melengkapi daftar 8 tim yang lolos ke perempat final Liga Champions 2020-2021.

Enam tim lainnya, yakni Real Madrid, Paris Saint-Germain, Liverpool, FC Porto, Borussia Dortmund, dan Manchester City.

Hasil leg kedua 16 besar Liga Champions, Kamis (18/3/2021) dini hari WIB:

  • Bayern Muenchen 2-1 Lazio (Robert Lewandowski 33'-pen, Eric Maxim Choupo-Moting 73')
  • Chelsea 2-0 Atletico Madrid (Hakim Ziyech 34', Emerson Palmieri 90+4')
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com