Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ezra Walian dan Ferdinand Sinaga, Perwujudan Langkah Strategis Persib

Kompas.com - 15/03/2021, 08:20 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Persib Bandung resmi mendatangkan Ezra Walian. Penyerang berdarah Belanda-Indonesia itu diikat dengan kontrak berdurasi tiga musim.

Ezra Walian diperkenalkan sebagai pemain anyar Persib pada Minggu (14/03/2021). Bertepatan dengan perayaan hari kelahiran klub berjulukan Maung Bandung itu yang ke-88 tahun.

Ezra Walian tercatat sebagai pemain kedua yang didatangkan Persib pada jendela transfer awal musim 2021.

Sebelum Ezra, ada Ferdinand Sinaga yang lebih dulu diperkenalkan sebagai pemain anyar Maung Bandung. Di Persib, Ferdinand diikat dengan kontrak berdurasi dua musim.

Melihat geliat transfer Persib sejauh ini, klub beralias Pangeran Biru itu tampak fokus menutup lubang menganga di lini depan.

Pasalnya, dari enam pemain yang telah resmi hengkang dari Persib, tiga di antaranya merupakan pemain bertipikal menyerang. Mereka adalah Zulham Zamrun, Beni Oktovianto, dan Ghozali Siregar.

Baca juga: Ucapan Selamat Eks Pemain Bintang Chelsea untuk HUT Persib Bandung

Mendatangkan Ezra dan Ferdinand ke Bandung, bisa dibilang sebagai langkah strategis yang dilakukan Persib untuk mencegah terjadinya krisis pemain di lini depan.

Apalagi, setelah hengkangnya Zulham Zamrun dan Beni Oktovianto, stok penyerang Persib hanya tinggal menyisakan dua nama, yakni Wander Luiz dan Geoffrey Castillion.

Tentunya, kehadiran Ferdinand dan Ezra bisa membuat pelatih Persib Robert Rene Alberts merasa lebih tenang. Sebab, Persib punya kedalaman skuad yang mumpuni di pos penyerang.

Bisa dibilang juga, lini depan Persib kian mengerikan dengan hadirnya Ferdinand dan Ezra, mengingat pada musim 2020 silam, tim sudah punya duo penyerang mematikan dalam diri Wander Luiz dan Castillion.

Kolaborasi keduanya di lini depan sangat signifikan dalam mendongkrak produktivitas Persib.

Dalam tiga pertandingan di Liga 1 2020, total ada tujuh gol yang dibukukan Persib. Dari jumlah tersebut, enam gol disumbangkan duet Wander Luiz (empat gol) dan Castillion (dua gol).

Selain itu, ada keuntungan lain yang didapatkan Persib dengan kedatangan Ezra dan Ferdinand. Kedua pemain tersebut punya kemampuan bermain di lebih dari satu posisi.

Baca juga: Peran Sergio van Dijk di Balik Kepindahan Ezra Walian ke Persib

Selain piawai memainkan peran sebagai penyerang utama, Ezra dan Ferdinand juga bisa bermain melebar, berperan sebagai winger.

Ketika memperkuat Persib pada musim 2014, Ferdinand beberapa kali diandalkan oleh pelatih Djadjang Nurdjaman untuk bermain di sektor sayap. Sementara peran penyerang utama dimainkan oleh Djibril Coulibaly dalam skema dasar 4-3-3.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Badminton
Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Badminton
Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Badminton
Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Timnas Indonesia
Perempat Final Piala Uber 2024: Gregoria Yakin Indonesia Bisa Tampil Baik

Perempat Final Piala Uber 2024: Gregoria Yakin Indonesia Bisa Tampil Baik

Badminton
Jadwal Perempat Final Uber Cup 2024, Indonesia Vs Thailand

Jadwal Perempat Final Uber Cup 2024, Indonesia Vs Thailand

Badminton
Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Timnas Indonesia
AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com