Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

West Ham Vs Tottenham, Kelalaian Lini Belakang Rugikan Spurs Musim Ini

Kompas.com - 21/02/2021, 18:15 WIB
Medikantyo Junandika Adhikresna,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih Tottenham Hotspur, Jose Mourinho, punya problem serius jelang duel kontra West Ham United dalam kompetisi teratas Liga Inggris, Premier League, pada Minggu (21/2/2021) malam pukul 19.00 WIB.

Masalah tersebut berada tepat di sentral pertahanan skuad Spurs arahan Jose Mourinho, yang kebobolan sembilan gol dalam tiga pertandingan terakhir di berbagai ajang.

Lini pertahanan yang kurag solid juga diduga kuat menjadi penyebab Spurs mengalami empat kekalahan dari lima pertandingan terakhir di Premier League.

Jose Mourinho bahkan mengakui timnya kerap kehilangan kesempatan untuk meraih kemenangan akibat kelalaian para pemainnya ketika bertahan.

Hal itu terjadi ketika Spurs bertemu West Ham untuk kali pertama di musim ini, yang berakhir dengan skor imbang 3-3 pada Oktober lalu.

Baca juga: Wolfsberger Vs Tottenham, Mourinho Perpanjang Rekor Spesial di Liga Europa

"Pertandingan tersebut mencerminkan bagaimana musim kami berjalan dan masalah yang terjadi dalam tim belakangan ini," kata Mourinho seperti dilansir dari Sky Sports.

"Tim ini kerap gagal meraih kemenangan, walau para pemain bisa tampil dominan sepanjang pertandingan," tuturnya.

Ketika itu, Tottenham sempat unggul 3-0 di babak pertama melalui aksi Son Heung-min dan dua gol dari Harry Kane dalam kurun 16 menit di babak pertama.

Namun, West Ham membalas lunas ketiga gol tersebut pada periode 12 menit pengujung babak kedua, termasuk periode tambahan.

Salah satu dari tiga gol West Ham tersebut terjadi karena bunuh diri bek Davinson Sanchez, yang mungkin absen pada pertemuan kedua tim malam ini.

Mourinho besar kemungkinan akan kembali memercayakan posisi duet bek sentral kepada Toby Alderweireld dan Eric Dier.

Terlebih lagi, Sanchez dinilai bermain buruk ketika Spurs mengalami kekalahan 0-3 dari Manchester City di ajang Premier League pada akhir pekan lalu.

Rotasi juga terjadi di sisi kanan wilayah pertahanan Spurs, dengan kemungkinan tampilnya bek muda Japhet Tanganga.

Baca juga: Man City Vs Tottenham, Jose Mourinho Penuh Alasan dari Kekalahan

Hal tersebut disebabkan Matt Doherty bermain 90 menit dalam laga melawan Wolfsberger AC pada leg pertama babak 32 besar Liga Europa lalu, sementara Serge Aurier juga masih mengalami cedera.

"Para pemain paham bahwa laga ini akan berjalan sulit karena tim lawan belakangan tampil bagus," kata Mourinho.

"Namun, saya harap tim ini menghadapi laga nanti dengan sikap jauh lebih positif," tuturnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com