Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Optimisme CEO Brighton di Januari 2021

Kompas.com - 18/11/2020, 18:18 WIB
Josephus Primus

Penulis

BRIGHTON, KOMPAS.com - Januari 2021 bagi CEO Brighton & Hove Albion menyimpan optimisme tersendiri.

"Pada saat itu, penonton sudah bisa kembali ke stadion," kata Sang CEO, Paul Barber.

Liga Inggris sudah menanti cukup lama sejak laga tanpa penonton lantaran pandemi Covid-19 merebak ditetapkan.

Maret 2020 adalah awal mula stadion kosong.

Baca juga: Tottenham Vs Brighton, Gareth Bale dan Harry Kane Kompak Cetak Gol Ke-199

Hingga kini, kebijakan itu masih berlaku.

Laga Brighton vs Arsenal di Stadion American Express, Sabtu (20/6/2020). AFP/RICHARD HEATCHOTE Laga Brighton vs Arsenal di Stadion American Express, Sabtu (20/6/2020).

Brighton pernah sukses melakukan uji coba dengan kehadiran 2.500 penonton di kandangnya, Stadion American Express pada Agustus 2020.

Waktu itu, Brighton menjamu Chelse di laga pramusim 2020-2021.

Paul Barber percaya bahwa pemerintah Inggris kembali mewujudukan kebijakan dengan laga yang dihadiri penonton dalam jumlah terbatas.

"Itu pun dengan penerapan protokol ketat pencegahan meluasnya pandemi Covid-19," tuturnya.

Baca juga: Berita Transfer, Dilepas Watford, Danny Welbeck ke Brighton

Lonjakan jumlah kasus Covid-19 di Inggris pada September 2020 membuat Perdana Menteri Inggris Boris Johnson kembali menerapkan kebijakan lockdown pada Oktober 2020 untuk masa enam bulan ke depan.

Jelang pekan kesembilan, Brighton ada di posisi 16 dari 20 klub Liga Primer.

Dari 8 laga, Brighton mendulang 6 angka hasil dari 1 kali menang, 3 kali seri, dan 4 kali kalah.

Sheffield United masih menjadi penghuni dasar klasemen sebagai satu-satunya klub yang belum pernah menang.

Main 8 kali, Sheffield hanya seri 1 kali dan kalah 7 kali.

Capaian poinnya, 1.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com