Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Barcelona Vs Real Madrid, Ada Kelangkaan di El Clasico

Kompas.com - 24/10/2020, 06:40 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Duel antara Barcelona dan Real Madrid akan mewarnai rangkaian pekan ketujuh LaLiga, kasta tertinggi Liga Spanyol, musim 2020-2021.

Adapun laga Barcelona vs Real Madrid itu dijadwalkan berlangsung di Stadion Camp Nou, Sabtu (24/10/2020) pukul 21.00 WIB.

Apabila melihat rekor pertemuan kedua tim, terdapat kelangkaan yang tampak pada laga bertajuk El Clasico tersebut.

Duel Barcelona vs Real Madrid sangat jarang berakhir dengan skor kacamata alias 0-0.

Melansir dari laman resmi Barcelona, El Clasico memiliki rata-rata 2,7 gol per pertandingan.

Baca juga: Jadwal dan Klasemen Liga Spanyol Jelang El Clasico Malam Ini

Dengan melihat catatan itu, apa yang terukir pada El Clasico pertama musim lalu merupakan kejadian langka.

Pada putaran pertama Liga Spanyol 2019-2020, Barcelona dan Real Madrid mengakhiri laga tanpa satupun gol.

Hasil tersebut terasa semakin langka seusai mengetahui bahwa sebelumnya, hasil 0-0 terakhir antara Barcelona dan Real Madrid terjadi pada 18 tahun silam (awal musim 2002-2003)

Bagi kedua tim, skor kacamata pun juga sudah terbilang langka ketika itu.

Baca juga: Barcelona Vs Real Madrid, Warisan Lionel Messi di El Clasico

Sebab, sebelum pertemuan pada musim 2002-2003, hasil 0-0 di El Clasico terakhir kali terjadi pada Maret 1989.

Artinya, skor 0-0 pada musim 2002-2003 baru terulang setelah 13 tahun.

Catatan ini seolah mengatakan bahwa El Clasico merupakan laga yang menjanjikan gol.

Satu edisi El Clasico bahkan kerap menghasilkan hujan gol.

Sebut saja El Clasico yang terukir pada LaLiga musim 2018-2019.

Kala itu, duel Barcelona vs Real Madrid menghasilkan enam gol dalam satu laga (5 gol untuk Barcelona, dan satu untuk Real Madrid).

Baca juga: Jelang El Clasico, Zidane Umumkan Sergio Ramos Siap Tampil

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com