Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Liga Italia Tengah Pekan Ini Hadirkan 3 Laga Tunda Pekan Pertama

Kompas.com - 29/09/2020, 20:20 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Serie A atau kompetisi tertinggi Liga Italia akan kembali bergulir pada tengah pekan ini.

Tiga laga tunda pekan pertama Liga Italia akan tersaji pada Rabu (30/9/2020) hingga Kamis (1/10/2020).

Laga Benevento vs Inter Milan dan Udinese vs Spezia bakal menandai dimulainya pertandingan tunda pekan pertama.

Duel Benevento vs Inter Milan ini akan dihelat di Stadion Ciro Vigorito, Rabu (30/9/2020) malam WIB.

Kedua tim telah melakoni laga pada perdana mereka di Liga Italia pada pekan kedua.

Baca juga: Hasil dan Klasemen Liga Italia - Dua Tim Biru-Hitam Kompak Raih Kemenangan

Hasilnya, baik Benevento dan Inter Milan sama-sama meraih tiga poin.

Benevento berhasil meraih tiga poin setelah mengalahkan tuan rumah Sampdoria dengan skor 3-2.

Sementara Inter Milan harus bersusah payah meraih tiga angkan setelah mendapat perlawanan sengit dari Fiorentina. Inter pun menang dengan skor tipis 4-3 atas Fiorentina.

Pada laga lainnya, duel Udinese vs Spezia akan dihelat di Stadion Dacia Arena, Rabu (30/9/2020) malam WIB.

Baca juga: Hasil Liga Italia - Ronaldo Genap 450 Gol, Pertama dalam Sejarah 5 Liga Top Eropa

Setelah kedua laga rampung, rangkaian partai tunda pekan pertama akan dilanjutkan dengan duel tim penghuni empat besar Liga Italia musim lalu, yaitu Lazio melawan Atalanta.

Duel Lazio vs Atalanta ini akan dilangsungkan di Stadion Olimpico, Roma, Italia, Kamis (1/10/2020), dini hari WIB.

Pada laga sebelumnya yaitu pekan kedua, Lazio dan Atalanta sama-sama mengantongi tiga poin.

Lazio berhasil meraih tiga poin usai menumbangkan tuan rumah Cagliari 2-0. Sementara Atalanta menang 4-2 atas Torino.

Baca juga: Bawa Simbol Pengkhianatan, Arturo Vidal Membelot ke Inter Milan

Berikut adalah jadwal Liga Italia tengak pekan ini:

Rabu (30/9/2020)

23.00 WIB - Benevento vs Inter Milan
23.00 WIB - Udinese vs Spezia

Kamis (1/10/2020)

01.45 WIB - Lazio vs Atalanta

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com