Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Setelah Brasil, Inggris Juga Umumkan Kesetaraan Gaji Timnas Putra dan Putri

Kompas.com - 04/09/2020, 06:40 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

Sumber Sky Sports

KOMPAS.com - FIFA terus bersikeras mewujudkan kesetaraan gender dalam dunia sepak bola.

Otoritas sepak bola tertinggi di dunia itu ingin mewujudkan kesetaraan gender dengan mengajak seluruh negara anggota memukul rata nominal gaji yang diberikan kepada pesepak bola putra dan putri.

Niat baik FIFA sejauh ini sudah ditindaklanjuti oleh sejumlah negara, seperti Brasil dan Inggris.

Perwakilan Federasi Sepak Bola Brasil (CBF) baru-baru ini mengumumkan bahwa timnas putri mereka akan menerima nominal gaji yang setara dengan skuad putra.

Baca juga: Semangat Kesetaraan di Brasil, Timnas Putra dan Putri Terima Gaji yang Sama

Kebijakan itu rencanya bakal diterapkan mulai Olimpiade tahun depan dan Piala Dunia Wanita 2023.

"CBF telah menyetarakan gaji dan tunjangan antara tim sepak bola putri dan putra, yang berarti para pemain wanita akan mendapatkan nominal yang sama dengan pria," kata Presiden CBF, Rogerio Caboclo, dikutip dari Sky Sports.

"Ini (penyetaraan gaji) secara proporsional sesuai dengan apa yang FIFA usulkan untuk timnas putri."

"Artinya, tidak akan ada lagi perbedaan gender dalam remunerasi antara pria dan wanita," tutur Caboclo menegaskan.

Baca juga: Prancis Tahu Arti Penting Piala Dunia Wanita

Setelah Brasil, Asoasiasi Sepak Bola Inggris (FA) juga mengumumkan hal serupa.

Namun, FA mengklaim bahwa sejatinya mereka sudah menerapkan kesetaraan gaji sejak Januari 2020.

"FA menggaji pemain wanita persis sama dengan nominal yang diterima pemain pria, baik dalam hal biaya per pertandingan maupun bonus."

"Kesetaraan ini telah berjalan sejak Januari 2020," demikian pernyataan FA.

Selain Brasil dan Inggris, terdapat tiga negara lain yang sudah menerapkan kesetaraan gaji, yakni Australia, Norwegia, serta Selandia Baru.

Baca juga: INFOGRAFIK: Marta Cetak Rekor Gol Piala Dunia, Lewati Miroslav Klose

Ketimpangan nominal gaji antara pemain profesional putra dan putri sebelumnya sudah menjadi sorotan sejak 2019.

Kala itu, timnas putri AS selaku kampiun Piala Dunia Wanita 2019 mengggugat federasi sepak bola mereka dengan tuduhan deskriminasi atas gaji yang diberikan.

Para pemain timnas putri AS meminta ganti rugi sebesar 66 juta dollar (sekitar Rp 976 miliar) di bawah Undang-undang Kesetaraan Upah (Equal Pay Act).

Namun, gugatan tersebut ditolak dan tahun ini mereka dikabarkan tengah mengajukan banding.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com