Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Atalanta Vs PSG, La Dea Punya Tren Apik Kontra Klub Perancis

Kompas.com - 11/08/2020, 08:00 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Atalanta akan melanjutkan perburuan gelar Liga Champions musim 2019-2020 menghadapi Paris Saint-Germain (PSG).

Duel Atalanta vs PSG merupakan partai perempat final Liga Champions, yang dihelat di Stadion Estadio da Luz, Lisboa, Portugal, Rabu (12/8/2020) waktu setempat atau Kamis (13/8/2020) dini hari WIB.

Menjelang laga kontra PSG, La Dea - julukan Atalanta - memiliki tren positif kala berjumpa dengan wakil Perancis di pentas Eropa.

Berdasarkan data Transfermarkt, Atalanta sudah berjumpa dengan klub Perancis sebanyak empat kali.

Baca juga: Atalanta Vs PSG - Kylian Mbappe Mulai Latihan, Sang Pelatih Justru Cedera

Akan tetapi, dari seluruhnya, Atalanta tidak pernah bertemu dengan PSG.

FC Metz dan Olympique Lyon menjadi klub Perancis yang pernah dihadapi Atalanta. Mereka menghadapi dua klub itu sebanyak dua kali.

Dua laga kontra FC Metz terjadi pada UEFA Intertoto Cup musim 1978-1979 (Intertoto Cup, salah satu ajang untuk lolos ke Piala UEFA, yang kini sudah berganti nama jadi Liga Europa).

Saat itu, Atalanta berhasil mengalahkan FC Metz dalam dua pertemuan dengan skor identik, 1-0.

Baca juga: Atalanta Vs Paris SG, Kondisi Mbappe Akan Ditentukan Akhir Pekan Ini

Sementara dua laga Atalanta kontra Olympique Lyon terjadi pada fase Grup E Liga Europa musim 2017-2018.

Pertemuan pertama di fase Grup E, Atalanta memetik hasil imbang 1-1 kontra tuan rumah Lyon.

Pada pertemuan kedua di markas La Dea, Atalanta berhasil menang tipis 1-0 atas tim tamu Lyon.

Berikut ini adalah rincian rekor pertemuan Atalanta dengan klub asal Perancis:

Baca juga: Penyesalan Kapten Atalanta Bertemu dengan Gian Piero Gasperini

FC Metz (2 laga; 2 menang, 0 imbang, 0 kalah)

Olympique Lyon (2 laga; 1 menang, 1 imbang, 0 kalah)

Catatan: UEFA Intertoto Cup sudah dibubarkan pada tahun 2008.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com