Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ambisi Stefano Pioli bersama AC Milan Setelah Perpanjang Kontrak

Kompas.com - 23/07/2020, 07:30 WIB
Angga Setiawan,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Pelatih Stefano Pioli mengungkap ambisinya pada tiga pekan sisa Liga Italia seusai mendapat perpanjangan kontrak bersama AC Milan.

AC Milan di bawah arahan Stefano Pioli tampil impresif setelah Serie A Liga Italia kembali bergulir usai sempat terhenti karena pandemi Covid-19.

AC Milan tak terkalahan di sembilan laga dengan rincian tujuh kali menang dan dua kali imbang.

Teranyar, Pioli mampu membawa AC Milan meraih kemenangan atas Sassuolo pada pekan ke-35 Serie A dengan skor tipis 2-1.

Baca juga: Tak Campuri Keputusan Pioli, Ibrahimovic Tanggapi Masa Depan di Milan

Atas prestasi tersebut, Stefano Pioli diganjar perpanjangan kontrak oleh pihak manajemen AC Milan hingga tahun 2022 nanti.

Padahal, kursi pelatih Stefano Pioli sempat panas setelah AC Milan berniat mendatangkan Ralf Rangnick sebagai manajer anyar.

"AC Milan mengumumkan telah mencapai kesepakatan dengan Stefano Pioli untuk perpanjangan kontrak selama dua tahun sebagai pelatih tim utama," tulis AC Milan seperti dilansir BolaSport dari laman resmi klub.

"Kontraknya (bersama AC Milan sebagai pelatih utama) akan berakhir pada Juni 2022," demikan pernyataan resmi AC Milan.

Baca juga: AC Milan Lagi Panas di Liga Italia, Kursi Stefano Pioli Kian Adem

Mengetahui kabar perpanjangan kontraknya bersama AC Milan, Pioli pun memberikan pendapatnya kepada para media dalam sebuah sesi wawancara.

Pioli mengatakan, saat ini perasaannya sangat senang, tetapi dirinya tetap fokus untuk membawa AC Milan terus meraih hasil positif di Liga Italia.

Dia pun tetap berambisi untuk meraih kemenangan, termasuk saat menjamu Atalanta, pada laga pekan ke-36, Jumat (24/7/2020) waktu setempat atau Sabtu pukul 02.45 WIB.

"Saya merasa senang menangani AC Milan bersama tim, para penggemar, dan juga para petinggi klub," ucap Pioli seperti dilansir BolaSport dari Football Italia.

Baca juga: Arrigo Sacchi: Stefano Pioli adalah Aktor Utama Kebangkitan AC Milan

"AC Milan adalah salah satu klub paling bergengsi di seluruh dunia, ada rasa lapar dari tim dan saya untuk selalu menunjukkan apa yang bisa kami lakukan," katanya.

"Banyak pihak yang membicarakan tentang masa depan, tetapi saya masih berfokus pada tiga laga terakhir di kompetisi Liga Italia," ujarnya.

Lebih lanjut, Pioli juga turut memuji anak asuhnya yang kian padu menjalin komunikasi di lapangan untuk menerapkan strategi yang efektif mengalahkan lawan.

"Kami telah meletakkan fondasi yang kuat, ada pula pemain muda yang menunjukkan kualitas dan hanya bisa bermain lebih kuat (ke depannya)," ujar Pioli.

Baca juga: Hasil dan Klasemen Liga Italia, Roma Gusur Milan, Inter Gagal Kudeta Atalanta

"Saya percaya pada pekerjaan yang telah kami lakukan, saya yakin pada kualitas AC Milan dan kemampuannya untuk meraih kemenangan," katanya.

Lewat sembilan laga tak tekalahkan membuat klub yang bermarkas di Stadion San Siro tersebut merangkak naik ke posisi keenam klasemen sementara Liga Italia dengan koleksi 59 poin. (Finky Ariandi)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com