Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Shin Tae-yong Sudah Punya Banyak Rencana untuk Program TC Timnas Indonesia

Kompas.com - 07/06/2020, 15:20 WIB
Farahdilla Puspa,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Pelatih timnas U16 Indonesia, Bima Sakti, menyebut bahwa Shin Tae-yong telah mempersiapkan banyak rencana untuk TC atau training center (pemusatan latihan) skuad Merah Putih.

Seperti yang diketahui, saat ini Shin Tae-yong sedang memandu pemusatan latihan timnas U19 Indonesia.

Pemusatan latihan itu sudah dilakukan sejak 14 Mei 2020 lalu secara virtual mengingat situasi yang tak memungkinkan akibat virus corona.

Program latihan untuk timnas U-19 Indonesia pun berbagai macam, dari intensitas yang sedang hingga tinggi dengan tujuan tetap menjaga kebugaran pemain.

Baca juga: Pertengahan Oktober, Kemungkinan Laga Pertama Shin Tae-yong bersama Timnas Senior

Kendati pemusatan latihan harus dilakukan secara virtual dan ada beberapa yang ditunda akibat pandemi, Bima Sakti mengatakan Shin Tae-yong sedianya sudah menyiapkan berbagai rencana untuk timnas Indonesia.

Hal itu diketahuinya setelah berkomunikasi dengan Asisten Pelatih, Nova Arianto.

"Saya dengar dari Coach Nova (Arianto), Coach Shin Tae-yong juga sudah membuat plan A, B, dan C untuk timnas Indonesia," kata Bima Sakti kepada BolaSport.com.

"Semua tinggal tunggu keputusan dari PSSI dan tentunya menunggu arahan dari pemerintah," ucapnya.

Sebagaimana diketahui, hingga saat ini PSSI masih menunggu arahan pemerintah soal apakah aktivitas sepak bola Indonesia sudah bisa dilaksanakan seperti biasanya.

"PSSI juga ingin terus berkoordinasi dengan pemerintah. Jika semua sudah, saya pikir mereka juga mau melakukan persiapan secepatnya karena tanggung jawab mereka lebih besar," ucap Bima.

"Walaupun peluang (timnas senior) untuk lolos di Kualifikasi Piala Dunia 2022 sudah tertutup, tentunya mereka tetap harus dipersiapkan dengan matang. Apalagi ada timnas U-19 Indonesia yang juga harus dipersiapkan untuk Piala Dunia U-20 tahun depan," tutur Bima Sakti.

Baca juga: Indra Sjafri Nilai TC Timnas U19 Arahan Shin Tae-yong Tak Ideal karena Hal Ini

Sementara itu, sebelum aktivitas sepak bola Indonesia ditangguhkan akibat virus corona, Shin Tae-yong sudah sempat memimpin pemusatan latihan timnas senior.

Pemusatan latihan tersebut dilakukan pada pertengahan Februari 2020 lalu.

TC timnas senior saat itu dilakukan untuk mempersiapkan pemain menghadapi Kualifikasi Piala Dunia 2022 melawan Thailand yang seharusnya berlangsung pada 26 Maret 2020.

Namun, dengan adanya pandemi virus corona (COVID-19), pemusatan latihan serta jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2022 pun turut mengalami penundaan. (Wila Wiladayanti)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com