Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sepak Bola, Bukti Kehidupan Normal Usai Covid-19 Bukan Hal Mustahil

Kompas.com - 17/05/2020, 13:30 WIB
Farahdilla Puspa,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Gelandang Real Madrid, Casemiro, mengapresiasi kelanjutan kompetisi Bundesliga musim 2019-2020.

Bundesliga, kasta teratas Liga Jerman, baru saja dimulai kembali pada Sabtu (16/5/2020) kemarin.

Kompetisi tersebut menjadi liga top Eropa pertama yang dilanjutkan di tengah pandemi virus corona.

Casemiro menilai dengan kelanjutan kompetisi sepak bola bisa menunjukkan bahwa pada kembalinya kehidupan normal setelah pandemi bukanlah hal yang mustahil.

Baca juga: Berlangsung Kembali, Liga Jerman Tuai Keuntungan Ini

"Ini adalah keputusan yang sangat penting untuk melanjutkan kompetisi. Tidak hanya untuk sepak bola melainkan juga masyarakat," kata Casemiro sebagaimana dikutip Goal dari situs resmi Real Madrid.

"Hal ini untuk menunjukkan kepada orang-orang bahwa kehidupan normal setelah pandemi itu sangat mungkin terjadi."

"Saya pikir jika tetap mematuhi semua anjuran kesehatan yang berlaku, kita bisa melakukan aktivitas sehari-hari di luar rumah," tutur Casemiro menambahkan.

Casemiro juga berharap Bundesliga menjadi jalan pembuka bagi Liga Spanyol untuk kembali dilanjutkan.

Sejalan dengan Casemiro, Toni Kroos meyakini Liga Spanyol bakal mengikuti jejak Bundesliga.

Jerman menjadi acuan karena tercatat sebagai negara dengan jumlah kasus Covid-19 terendah jika dibandingkan Inggris, Spanyol, Italia, dan Perancis, tempat berlangsungnya empat liga top Eropa lainnya.

"Di sini (Spanyol), semua orang memiliki kesan bahwa jika Jerman tidak bisa memainkan liga mereka, tidak ada negara yang bisa melanjutkan kompetisi," ucap Kroos.

Baca juga: Gerard Pique Keberatan jika LaLiga Dilanjutkan pada 12 Juni

"Jerman memiliki jumlah infeksi (virus corona) dan kematian yang terbaik (terendah)," kata dia.

"Jika mereka tidak bisa menyelesaikan Bundesliga, siapa yang bisa melakukannya?" ucapnya.

"Saya yakin, kita semua akan mengikuti langkah yang diterapkan Liga Jerman," tutur dia.

Presiden LaLiga, Javier Tebas, sempat menyampaikan kemungkinan Liga Spanyol bisa kembali dimainkan pada pertengahan Juni 2020.

Klub-klub peserta Liga Spanyol pun sudah mulai kembali ke pusat pelatihan klub masing-masing untuk mempersiapkan diri jika pertandingan akan dilanjutkan dalam waktu dekat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com