Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kelanjutan Liga Inggris Tergantung Beberapa Faktor Ini

Kompas.com - 01/05/2020, 19:30 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Nasib Liga Inggris 2019-2020 akan bergantung dari bergulir atau tidaknya Bundesliga, kompetisi yang menjadi sumber inspirasi bagi banyak liga lain di seantero Eropa.

Pada Kamis (30/4/2020), rencana badan Liga Perancis untuk memulai kembali kompetisi langsung sirna setelah Perdana Menteri Edouard Philippe mengumumkan bahwa kompetisi sepak bola profesional dan rugbi negara tersebut dihentikan sampai 1 September.

Perancis mengikuti Belanda dan Belgia yang telah terlebih dulu menghentikan kompetisi mereka.

Alhasil, Bundesliga menjadi sorotan dan proyek percontohan bagi Liga Inggris untuk dimulai kembali.

Baca juga: Man United Sumbang 60.000 Paket Makanan ke Nakes Inggris

Namun, Bundesliga yang tadinya siap bergulir pada 9 Mei harus menunggu setidaknya satu minggu lagi untuk mengetahui kejelasan nasib mereka.

Hal ini karena pertemuan Kanselir Jerman Angela Merkel dengan 16 Perdana Menteri negara bagian Jerman ditunda hingga 6 Mei.

Klub-klub Jerman masih ingin menyelesaikan musim pada 30 Juni agar menghindari permasalah legal dengan kontrak para pemain.

Premier League akan mengadakan pertemuan telekonferensi pada Jumat (1/5/2020) untuk membicarakan "Project Restart", rencana untuk melanjutkan kembali sepak bola papan atas Liga Inggris paling lambat pada medio Juni.

Baca juga: Ini Agenda Pertemuan Klub-klub Liga Inggris Soal Kompetisi 2019-2020

Sky Sports melaporkan pertemuan pada Jumat ini tidak akan mengambil keputusan drastis karena Premier League masih menunggu anjuran pemerintah berikutnya yang akan dikeluarkan pada 7 Mei.

Pihak Premier League rutin mengadakan dialog dengan pihak pemerintah dalam beberapa pekan terakhir untuk membicarakan kapan Liga Inggris dimulai lagi.

Kasta teratas Liga Inggris itu juga memerhatikan terus apa yang terjadi di Jerman walau mereka juga berkomunikasi dengan kompetisi lain seperti Liga Spanyol.

BBC menggambarkan bahwa "rencana Bundesliga menjadi sumber inspirasi bagi negara-negara lain di Eropa."

Biar bagaimana pun, keberlangsungan sepak bola di Inggris akan tergantung dari keputusan Pemerintah Inggris akan sangat bergantung dari kapasitas testing serta kepastian bahwa peraturan physical distancing dipenuhi.

Namun, meningkatnya jumlah kasus positif di Jerman dalam beberapa tahun terakhir membuat beberapa pihak khawatir bahwa lockdown di Jerman akan kembali diketatkan.

"Jika Merkel mengikuti Perancis dalam melarang event olahraga selama beberapa bulan ke depan, beberapa percaya bahwa sepak bola, termasuk Premier League, musim ini akan tamat," ujarnya.

Baca juga: Digertak Menpora, Liga Italia Terus Mencari Protokol Bergulir Kembali

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Badminton
Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Liga Lain
Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Internasional
Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Liga Spanyol
Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Badminton
Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Liga Inggris
Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Internasional
Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Liga Inggris
Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com