Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Chelsea Vs Liverpool, Fans Everton Ross Barkley Bahagia Bobol The Reds

Kompas.com - 04/03/2020, 11:00 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber BBC

KOMPAS.com - Gelandang Chelsea, Ross Barkley, mengatakan bahwa selalu menjadi impian bagi dirinya untuk bisa mencetak gol ke gawang Liverpool.

Sebelumnya, pertandingan antara Chelsea dan Liverpool dalam putaran kelima Piala FA atau FA Cup itu berakhir dengan skor 2-0 untuk kemenangan tuan rumah.

Pertandingan Chelsea vs Liverpool itu dilangsungkan di Stadion Stamford Bridge, London, pada Selasa (3/3/2020) atau Rabu dini hari WIB.

Gol kemenangan The Blues, julukan Chelsea, ke gawang Liverpool dicetak oleh Willian (13'), dan Ross Barkley (64').

Baca juga: Chelsea Vs Liverpool, The Blues Melaju ke Perempat Final Piala FA

Hasil tersebut pun membawa tim asuhan Frank Lampard itu menembus perempat final Piala FA atau FA Cup 2020.

Mengenai kemenangan, salah pencetak gol, Ross Barkley, semringah bisa membobol gawang The Reds yang dijaga oleh Adrian.

Terlebih lagi, Barkley adalah mantan pemain dan penggemar atau fans berat Everton, yang merupakan klub rival Liverpool dalam Derby Merseyside.

"Mencetak gol melawan Liverpool sangat besar bagi saya. Sebagai penggemar Everton, selalu merupakan impian untuk mencetak gol melawan mereka," ucap Barkley dikutip dari BBC.

Baca juga: VIDEO - Blunder Adrian pada Laga Chelsea Vs Liverpool

Pemain yang kini berusia 26 tahun itu pun mengatakan bahwa performa Chelsea brilian saat mengalahkan pemimpin klasemen sementara Liga Inggris, Liverpool.

"Itu brilian, hasil besar bagi para pemain," kata Barkley.

"Kami membutuhkan performa terbaik malam ini di kandang setelah dua hasil yang mengecewakan," ucapnya.

Baca juga: 5 Fakta Menarik Usai Laga Chelsea Vs Liverpool di Piala FA

Sebelumnya, Chelsea memang mendapat dua hasil minor sebelum menang atas Liverpool.

Barkley dkk takluk dari Bayern Muenchen di kandang dengan skor telak 0-3 pada babak 16 besar Liga Champions, Rabu (26/2/2020).

Setelah itu, mereka pun gagal menang setelah ditahan imbang 2-2 oleh Bournemouth pada lanjutan Liga Inggris, Sabtu (29/2/2020).

Baca juga: Chelsea Vs Liverpool, Perasaan Lampard Usai Taklukkan The Reds

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Irak Kehilangan 1 Pemain, Keuntungan bagi Timnas Indonesia

Irak Kehilangan 1 Pemain, Keuntungan bagi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Piala Uber 2024 Pukul 08.30

Siaran Langsung dan Live Streaming Piala Uber 2024 Pukul 08.30

Badminton
Vinicius Jr Menggila Kontra Bayern, Menanti Malam Magis di Bernabeu

Vinicius Jr Menggila Kontra Bayern, Menanti Malam Magis di Bernabeu

Liga Champions
Kata Maarten Paes Usai Jadi WNI: Momen Besar, Ambisi Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Kata Maarten Paes Usai Jadi WNI: Momen Besar, Ambisi Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Timnas Indonesia
Deretan Fakta Irak, Lawan Timnas Indonesia Berikut di Piala Asia U23

Deretan Fakta Irak, Lawan Timnas Indonesia Berikut di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
5 Hal Menarik dari Laga Liga Champions FC Bayern Vs Real Madrid

5 Hal Menarik dari Laga Liga Champions FC Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
4 Fakta Tambahan Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan

4 Fakta Tambahan Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan

Liga Indonesia
Perbasi Jakarta Segera Gelar Kompetisi Liga Basket Putri

Perbasi Jakarta Segera Gelar Kompetisi Liga Basket Putri

Olahraga
Hasil Bayern Vs Madrid: Drama 4 Gol dan 2 Penalti, Dua Raksasa Imbang

Hasil Bayern Vs Madrid: Drama 4 Gol dan 2 Penalti, Dua Raksasa Imbang

Liga Champions
Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Liga Indonesia
Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Timnas Indonesia
Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Liga Indonesia
Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com