Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Man United Vs Norwich, Rashford Gemilang, Setan Merah Menang Telak

Kompas.com - 12/01/2020, 00:07 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi


MANCHESTER, KOMPAS.com - Marcus Rashford tampil gemilang dengan mencetak dua gol pada laga Manchester United vs Norwich City, Sabtu (11/1/2020).

Laga Man United vs Norwich City di Stadion Old Trafford ini merupakan lanjutan pekan ke-22 Liga Inggris dan berakhir 4-0 untuk kemenangan tuan rumah.

Dua gol Rashford dicetak pada menit ke-27 dan 52' dari titik penalti. Adapun dua gol Man United lainnya tercatat atas nama Anthony Martial (54') dan Mason Greenwood (76').

Hasil laga ini sekaligus mengakhiri tren buruk tidak pernah menang Man United dalam tiga laga terakhir di semua kompetisi.

Tambahan tiga poin membuat Man United naik satu tingkat ke urutan lima klasemen dengan koleksi 34 angka.

Sementara itu, Norwich City tidak beranjak dari peringkat 20 atau dasar klasemen dengan koleksi 14 poin.

Baca juga: Solskjaer Enggan Tanggapi Rumor Transfer Bruno Fernandes ke Man United

Jalannya pertandingan:

Di babak pertama kedua tim bermain terbuka dengan tempo cepat sejak menit awal. Namun Man United selaku tuan rumah tampil lebih mendominasi.

Kecepatan Andreas Perreira, Marcus Rashford dan Anthony Martial, berkali-kali mampu menembus pertahanan Norwich dari sisi sayap.

Terus menekan, Man United baru bisa mencetak gol pada menit ke-27 lewat sontekan Rashford.

Setelah melakukan akselerasi di sisi kanan, Juan Mata langsung memberikan umpan lambung ke arah Rashford di tiang jauh.

Rashford yang lepas dari kawalan berhasil membelokkan bola masuk ke gawang dengan kaki kirinya.

Norwich yang dipaksa bermain bertahan memilki peluang emas menjalang akhir babak pertama.

Hanya, tendangan kaki kanan melengkung dari Todd Cantwell berhasil diselamatkan kiper David De Gea.

Skor 1-0 untuk Man United bertahan hingga turun minum.

Baca juga: Bursa Transfer Liga Inggris, Chelsea dan Man United Rebutan Cavani

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com