Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Final Liga 1 Putri, Persib Ingin Pertahankan Konsistensi pada Leg Kedua

Kompas.com - 27/12/2019, 19:40 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber PSSI

KOMPAS.comPersib Bandung putri akan bertandang ke markas PS Tira Persikabo pada leg kedua final Liga 1 Putri 2019.

Laga PS Tira Persikabo vs Persib akan digelar di Stadion Pakansari, Bogor, Sabtu (28/12/2019).

Pelatih Persib putri, Iwan Bastian, memperingatkan timnya untuk tidak gegabah meski pada leg pertama mereka menang 3-0.

"Yang saya antisipasi dari tim PS Tira Persikabo adalah motivasi mereka karena ingin mengalahkan Persib di kandang mereka sendiri,” ucap Iwan, seperti dilansir laman resmi PSSI.

Iwan juga meminta konsistensi dari anak asuhnya pada leg kedua nanti.

Baca juga: Final Liga 1 Putri 2019, Satu Langkah Lagi Persib Putri Angkat Trofi

"Harus konsisten. Untuk itu, materi yang diberikan sama seperti sebelumnya, materi yang dilatih juga biasa saja, yang pasti ditambah motivasinya," katanya melanjutkan.

"Kami sudah pernah bertemu dengan PS Tira Persikabo sebelumnya dan kedua tim masing-masing pasti sudah tahu kelemahan dan kekuatannya," tutur Iwan.

"Bagi kami dengan kemenangan 3-0 pada leg pertama masih belum apa-apa karena masih ada leg kedua," ujarnya.

Hal yang sama diungkapkan striker Persib Bandung putri, Febriana Kusumaningrum.

Menurut Febriana, Persib harus tetap fokus agar dapat meraih hasil terbaik pada babak penentu nanti.

"Siapa pun yang main pada leg kedua nanti, kami harus siap karena kami mencari kemenangan," tuturnya.

"Pada leg kedua nanti kami harus menambah motivasi karena dari seri 1 sampai 4 kami sudah bertemu (PS Tira Persikabo) sebelumnya. Tinggal bagaimana menambah motivasi dan semangat, dari situ bisa dilihat siapa yang lebih siap di final ini,” ujar Febriana.

Baca juga: Final Liga 1 Putri 2019, Persib Putri Enggan Jemawa

Adapun pada leg pertama, Persib putri menang tiga gol tanpa balas atas PS Tira Persikabo di Stadion Si Jalak Harupat, Minggu (22/12/2019).

Tiga gol Maung Bandung dicetak oleh Febriana Kusumaningrum pada menit ke-17, Tia Darti (45+2'), dan Nurul Inayah (77').

Jadwal leg kedua final Liga 1 Putri 2019:

PS Tira Persikabo vs Persib Bandung, pukul 16.00 WIB

Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com