SEA Games 2019, Keberhasilan Praveen Raih Emas dalam Dua Edisi Berbeda

Kompas.com - 09/12/2019, 16:21 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, berhasil menyumbangkan medali emas kategori perorangan badminton SEA Games 2019.

Medali emas pada edisi SEA Games kali ini menjadi raihan impresif bagi Praveen Jordan.

Pasalnya, Praveen juga sempat menorehkan prestasi serupa kala berlaga pada SEA Games edisi 2015 di Singapura.

Namun, raihan medali emas pada pada SEA Games 2015 kala itu bukan ia torehkan bersama Melati. Melainkan bersama Debby Susanto.

Baca juga: Final Badminton SEA Games 2019, Greysia/Apriyani Sabet Emas

Menanggapi raihannya tersebut, Praveen merasa senang dan bangga setelah mampu meraih dua medali emas dengan dua pasangan berbeda.

"Ini emas kedua dengan pasangan berbeda, senang karena bisa memberikan medali emas buat Indonesia," ucap Praveen seperti dikutip dari Antara News.

"Ini kan yang menjadi harapan semua atlet ya, mau cabang olahraga apapun pasti ingin," imbuh Praveen.

Praveen/Melati mampu memastikan raihan emas seusai menangani perlawanan Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie (Malaysia).

Partai puncak ganda campuran badminton SEA Games 2019 itu digelar di Muntinlupa Sports Center, Filipina, Senin (9/12/2019).

Wakil ganda campuran Indonesia itu berhasil menuntaskan laga melalui rubber game 21-19, 19-21, 23-21 dalam durasi 1 jam 1 menit.

Baca juga: Final Badminton SEA Games 2019, Ruselli Gagal Raih Medali Emas

Seusai berhasil meraih emas bersama Melati, Praveen menyatakan komentarnya terkait pasangan pada nomor ganda campuran.

"Dengan pasangan siapa pun, yang penting berprestasi. Apalagi ini SEA Games, bangga bisa menyanyikan lagu Indonesia Raya," ujar Praveen.

Praveen/Melati baru dipasangkan oleh pelatih Richard Mainaky awal tahun 2018.

Tepatnya setelah Praveen/Debby mengikuti BWF Superseries Finals pada Desember 2017.

Sementara itu Debby dipasangkan bersama Ricky Karanda Suwardi yang juga sempat mencicipi nomor ganda putra.

Kini, Debby, yang pernah bersama Praveen menyabet gelar All England Open 2016, sudah gantung raket alias pensiun.

Aksinya pada babak pertama Indonesia Masters 2019 yang berlangsung awal tahun ini, menjadi panggung terakhir dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com