Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prediksi Susunan Pemain Timnas U-19 Indonesia Vs Korea Utara

Kompas.com - 10/11/2019, 10:20 WIB
Faishal Raihan,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Fakhri Husaini tidak ingin buru-buru menentukan komposisi untuk laga timnas U-19 Indonesia vs Korea Utara.

Duel timnas U-19 Indonesia vs Korea Utara menjadi salah satu laga penutup di Grup K kualifikasi Piala Asia U-19 2020.

Laga timnas U-19 Indonesia vs Korea Utara itu akan dihelat di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (10/11/2019) malam WIB.

Baca juga: Timnas U-19 Indonesia Vs Korea Utara, Laga Pertama Bagus dkk di SUGBK

Menjelang laga nanti malam, pelatih timnas U-19 Indonesia, Fakhri Husaini, tidak mau terburu-buru menentukan starting line up.

Hal itu disebabkan karena ada beberapa pemain yang dinilai Fakhri menderita kelelahan saat melawan Hong Kong.

Pada laga tersebut, Fakhri menarik keluar Fajar Fathur Rahman, Beckham Putra Nugraha, dan Mochammad Supriadi pada babak kedua.

Fakhri mengaku belum bisa memastikan apakah akan melakukan rotasi pemain pada laga melawan Korea Utara.

Baca juga: 3 Pemain Timnas U-19 Indonesia Dapat Pujian dari Pelatih Hong Kong

"Soal rotasi, saya masih melihat sampai sejauh mana recovery mereka," kata Fakhri.

Timnas U-19 Indonesia menang 4-0 atas Hong Kong di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Jumat (8/11/2019).

Dua hari sebelumnya atau Rabu (6/11/2019) timnas U-19 Indonesia memang atas Timor Leste 3-1.

Dua kemenangan beruntun itu mengantarkan pasukan Fakhri Husaini ke puncak klasemen Grup K dengan enam poin.

Baca juga: Timnas U-19 Vs Hong Kong, Supriadi Terancam Absen Lawan Korea Utara

Sementara, Korea Utara yang akan menjadi lawan timnas U-19 Indonesia nanti malam, berada di peringkat kedua.

Korea Utara mengoleksi empat poin, hasil dari bermain imbang 1-1 melawan Hong Kong, dan menang 4-0 atas Timor Leste.

Timnas U-19 Indonesia hanya membutuhkan minimal hasil seri untuk lolos otomatis ke putaran final Piala Asia U-19 2020 di Uzbekistan.

Prediksi susunan pemain timnas U-19 Indonesia vs Korea Utara:

Timnas U-19 Indonesia (4-3-3): Ernando Ari; Bagas Kaffa, Rizky Ridho, Alfreanda Dewangga, Salman Alfarid; Brylian Aldama, David Maulana, Theo Fillo; Bagus Kahfi, Sutan Zico, Fajar Fathur Rahman

Korea Utara (4-4-2): Sin Kwang Guk; Choe Kwang Hwi, Ri Kum Hyon, Chae Yu Sing, Ra Nam Hyon; Kim Kwang Chong, Pak Kwang Sok, Kim Ju Song, Ri Kum Hyon; Ri Jo Guk, Kim Chol Guk

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com