Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Norwich Vs Man United, Dua Penalti Gagal, Setan Merah Tetap Menang

Kompas.com - 28/10/2019, 01:33 WIB
Faishal Raihan,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Dua kegagalan penalti hiasi pertandingan Norwich City vs Manchester United dalam pertandingan pekan ke-10 Premier League - kasta teratas Liga Inggris

Bertempat di Stadion Carrow Road, Minggu (27/10/2019) laga Norwich vs Man United berakhir dengan skor 1-3. 

Tiga gol tim tamu pada laga Norwich vs Manchester United dicetak oleh Scott McTominay (21'), Marcus Rashford (30'), Anthony Martial (73').

Sementara, satu gol balasan Norwich City dicetak oleh Onel Hernandez pada menit ke-88.

Hasil Liga Inggris ini membuat posisi Setan Merah - julukan Man United - naik ke peringkat ke-7 klasemen dengan 13 poin dari 10 pertandingan.

Adapun Norwich City berada di zona degradasi, tepatnya di peringkat ke-18 klasemen Liga Inggris dengan koleksi tujuh poin dari 10 laga.

Baca juga: Manchester United Dinilai Sulit Masuk Empat Besar Liga Inggris

Jalannya pertandingan Norwich vs Man United

Manchester United yang berstatus sebagai tim tamu tampil lebih percaya diri pada awal babak pertama.

Hingga menit ke-15, Man United menguasai ball possession sebesar 60 persen, berbanding 40 persen milik Norwich City.

Meskipun mendominasi, Man United tidak mampu menghasilkan tembakan tepat sasaran.

Baru pada menit ke-18, Man United bisa menghasilkan satu shot on target, namun gagal berbuah gol.

Sepakan Marcus Rashford masih bisa diselamatkan kiper Norwich City, Tim Krul.

Setelah berkali-kali gagal, Man United akhirnya berhasil memecah kebuntuan pada menit ke-21.

Itu saja berkat "bantuan" pemain belakang Norwich yang membuang bola tidak sempurna hasil umpan silang Andreas Pereira.

Baca juga: Man United Paling Sering Buang Keunggulan pada Liga Inggris Musim Ini

Bola liar langsung disambar Scott McTominay dan tidak mampu diamankan Tim Krul.

Man United berpeluang menggandakan keunggulan pada menit ke-29.

Man United mendapat penalti oleh wasit karena pemain belakang Norwich City dianggap melanggar Daniel James.

Wasit sempat mengecek Video Assistant Referee (VAR), namun penalti tetap diberikan untuk Man United.

Akan tetapi, Marcus Rashford yang maju sebagai algojo gagal menuntaskan tugasnya dengan baik. Sepakannya masih bisa ditebak Tim Krul.

Semenit berselang, Rashford membayar kegagalannya. Ia mencatakan namanya di papan skor seusai berhasil memerdayai Tim Krul.

Baca juga: Burnley Vs Chelsea, Kapten Amerika Datang dan Ciptakan Rekor

Kredit patut diberikan kepada Daniel James yang mengirimkan umpan lambung akurat kepada Rashford sebelum terjadi gol tersebut.

Man United kembali mendapat penalti pada menit ke-43 akibat pelanggaran handsball yang dilakukan Todd Cantwell di kotak terlarang.

Kali ini Anthony Martial yang maju menjadi algojo. Namun, lagi-lagi, sepakan 12 pas itu mampu dihentikan Tim Krul.

Tidak ada gol tambahan yang tercipta setelahnya. Skor 0-2 untuk keunggulan tim tamu menutup jalannya laga Norwich vs Man United pada babak pertama.

Memasuki babak kedua, Man United nyaris saja menambah keunggualn pada menit ke-53.

Bola kiriman Daniel James diantisipasi tidak sempurna oleh pemain belakang Norwich.

Anthony Martial yang berada di dekatnya langsung mengarahakan bola ke gawang Norwich, namun Tim Krul masih sigap menghalaunya.

Baca juga: Hasil Liga Inggris, Man City Dekati Liverpool di Puncak Klasemen

Memasuki menit ke-60, bola masih lebih banyak dikuasai anak-anak Manchester. Mereka menyerang dari segala penjuru, namun belum ada yang berbuah gol tambahan.

Para pemain Man United masih sering melakukan salah passing sehingga aliran bola ke kotak 16 Norwich terhambat.

Sementara, Norwich hanya bisa menunggu di lini pertahanan sambil melihat kesempatan untuk melancarkan serangan balik cepat.

Man United menambah keunggulan menjadi 3-0 pada menit ke-73 lewat gol Anthony Martial yang memanfaatkan umpan Marcus Rashford.

Norwich City menipiskan ketertinggalan pada menit ke-88 lewat gol solo run Onel Hernandez. Gol Hernandez menjadi yang terakhir pada laga ini.

Skor akhir laga Norwich vs Man United adalah 1-3. 

Susunan pemain Norwich City vs Manchester United:

Norwich City (4-1-4-1): 1-Tim Krul; 2-Max Aarons, 24-Ibrahim Amadou, 4-Ben Godfrey, 12-Jamal Lewis (3-Sam Byram 64'); 27-Alexander Tettey; 17-Emiliano Buendia, 10-Moritz Leitner, 23-Kenny McLean, 14-Todd Cantwell (11-Onel Hernandez 46'); 22-Teemu Pukki

Cadangan: 3-Sam Byram, 11-Onel Hernandez, 18-Marco Stipermann, 19-Tom Trybull, 20-Josip Drmic, 32-Dennis Srbeny, 33-Michael McGovern

Pelatih: David Farke

Manchester United (4-2-3-1): 1-David de Gea; 29-Aaron Wan-Bissaka, 2-Victor Lindelof, 15-Harry Maguire, 18-Ashley Young; 39-Scott McTominay, 17-Fred; 21-Daniel James (14 Jesse Lingard 80'), 15-Andreas Pereira (37-James Garner 82'), 10-Marcus Rashford; 9-Anthony Martial (26-Mason Greenwood 75')

Cadangan: 8-Juan Mata, 14 Jesse Lingard, 16-Marcos Rojo, 22-Sergio Romero, 26-Mason Greenwood, 37-James Garner, 53-Brandon Williams

Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com