Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jalan Terjal Wonderkid Real Madrid untuk Capai Puncak Karier

Kompas.com - 08/09/2019, 13:00 WIB
Angga Setiawan,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Pemain sayap Real Madrid Vinicius Jr bersyukur memiliki bakat bermain sepak bola meski harus mengawali karier dari nol.

Vinicius Jr sedang berada dalam kesukesan kariernya. Pamor pemain asal Brasil itu melejit dan dan terus naik.

Ketika akan dibeli Real Madrid, Vinicius sempat membuat heboh. Pemain berusia 19 tahun itu dijuluki sebagai Neymar Baru.

Dia disebut sebagai Neymar baru karena kemampuan olah bola dan skill-nya di lapangan serta sama-sama berasal dari Brasil.

Baca juga: Mantan Striker Real Madrid Sebut Hazard Sosok Penyelamat

Real Madrid mendatangkan Vinicius dari Flamengo tahun 2018 lalu dengan biaya 45 juta euro atau sekitar Rp 704 miliar.

Pemain yang berposisi sebagai penyerang sayap tersebut memang menjadi incaran Zinadine Zidane sejak lama.

Bahkan, Vinicius Jr dilabeli sebagai wonderkid asal Brasil karena olah bolanya yang sempurna meskipun masih berusia muda.

Meski demikian, perjalanan karier Vinicius hingga menjadi rekrutan Real Madrid tidaklah semulus yang dipikirkan.

Baca juga: Imbang Lawan Villarreal, Zidane Soroti Peluang Terbuang Real Madrid

Anak kesayangan Zinadine Zidane itu tidak berasal dari keluarga berada.

Keluarga Vinicius bahkan tidak punya uang untuk mendaftarkannya di sekolah sepak bola.

Escolinha de Flamengo menjadi saksi awal karier Vinicius.

Kurang lebih hanya 15 menit perjalanan yang ditempuh Vinicius untuk menuju ke Escolinha de Flamengo.

Carlos Abrantes Cacau, pelatih Vinicius di Escolinha de Flamengo, membagikan kisah bergabungnya Vinicius.

Baca juga: Pembelian Pemain Bintang Madrid Saat Akhir Transfer, dari Owen ke Bale

"Ayahnya memberi tahu saya bahwa saya harus melihatnya, dan untung saya melihatnya," ujar Cacau dikutip dari Bolasport.com, Sabtu (7/9/2019).

"Dia sangat berbeda, dia tidak memiliki uang. Dengan kualitasnya, dia ingin pengecualian," tutur dia.

Cacau mengibaratkan Vinicius Jr sebagai titisan Pele karena perjalanan karier yang ditempuh hingga membela timnas Brasil, terbilang sama. Bedanya, Vinicius hijrah dari Brasil menuju Eropa, sedangkan Pele menghabiskan kariernya di benua Amerika.

Kelebihan Vinicius dalam sepak bola menjadi nilai lebih yang dipandang Cacau.

Oleh karena itu, masalah keuangannya bisa tertutupi berkat beasiswa sepak bola yang diberikan atas bakat dan usaha Vinicius.

Baca juga: Isco Cedera, Real Madrid Kehilangan Hampir Selusin Pemain

Dari sekolah sepak bola tersebut, bakat Vinicius mulai disorot tim besar Brasil, Flamengo.

"Kami tahu cepat atau lambat, dia akan segera menapaki kariernya. Dia berusia 10 tahun kala itu dan ditakdirkan menjadi pemain profesional," ujar Cacau.

Kesuksesan Vinicius dipanggil ke timnas Brasil membuat Cacau yang merupakan pelatih pertama Vinicius kembali dikenang.

Meski sempat kekurangan pada awal kehidupannya, kini Vinicius menapaki karier bersama salah satu tim terbaik dunia, Real Madrid.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com