Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

AC Milan Siapkan Kontrak Baru untuk Donnarumma

Kompas.com - 04/09/2019, 21:20 WIB
Faishal Raihan,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - AC Milan bersiap untuk memperpanjang kontrak kiper andalannya, Gianluigi Donnarumma.

Gianluigi Donnarumma merupakan salah satu kiper yang diprediksi bakal memiliki masa depan yang cerah.

Baru berusia 20 tahun, tetapi ia sudah dipercaya menjadi garis pertahanan terakhir untuk klub sekelas AC Milan.

Baca juga: Daftar Transfer Bundesliga, Frankfurt Lepas Ante Rebic ke AC Milan

Bahkan, Donnarumma sudah dipercaya mengawal gawang timnas senior Italia dalam 20 laga.

Prospek cerah yang dimiliki Donnarumma telah menggoda banyak klub top Eropa untuk membajaknya dari AC Milan.

Tercatat, klub-klub macam Manchester United hingga Paris Saint-Germain mengantre untuk mendapatkan tanda tangannya pada bursa transfer musim panas lalu.

AC Milan sendiri tidak menutup pintu keluar bagi Donnarumma asalkan ada tawaran yang sesuai.

Baca juga: Milanisti Tidak Ingin AC Milan Kembali ke Formasi 4-3-3

Saat ini, bursa transfer Eropa telah ditutup dan rumor Donnarumma berpindah klub tidak terjadi.

Manajemen AC Milan pun mulai berpikir untuk mengamankan aset berharganya tersebut.

Dilansir dari Calciomercato, Rabu (4/9/2019), AC Milan segera mempersiapkan kontrak baru untuk Donnarumma.

Kontrak Donnarumma masih sampai 2021, tetapi AC Milan berniat memperpanjangnya hingga 2024.

Baca juga: Presiden AC Milan: Kami Lebih Terkenal daripada Juventus

Gajinya pun akan dinaikkan menjadi 6 juta euro (sekitar Rp 96 miliar) per musim.

Donnarumma menjadi pemain yang tak tergantikan di AC Milan sejak melakukan debutnya saat berusia 16 tahun paada 2015 lalu.

Sejak saat itu, kiper kelahiran 25 Februari 1999 itu telah membukukan 60 clean sheet dari 166 penampilan bersama AC Milan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com