Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Suso Kian Matang Mainkan Peran Trequartista di AC Milan

Kompas.com - 11/08/2019, 15:00 WIB
Faishal Raihan,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - AC Milan sudah menemukan sosok trequartista dalam skema 4-3-1-2 ala Marco Giampaolo.

Formasi 4-3-1-2 bukanlah pola yang asing bagi AC Milan.

Tim berjulukan I Rossoneri itu fasih menggunakan formasi tersebut ketika dibesut Carlo Ancelotti. 

Baca juga: Jika Hengkang dari Real Madrid, Modric Hanya Inginkan AC Milan

Ciri utama dalam formasi tersebut adalah adanya seorang penyerang lubang atau biasa disebut dengan istilah trequartista dalam sepak bola Italia.

Seorang trequartista berdiri tepat di belakang dua striker utama dan bertugas untuk menyuplai bola.

Pemain yang mahir memainkan posisi ini dahulu di AC Milan adalah Manuel Rui Costa dan Ricardo Kaka.

Rui Costa dan Kaka memiliki peran sebagai pelayan dua striker AC Milan yang saat itu dihuni oleh Andriy Shevchenko dan Filippo Inzaghi.

Selain itu, seorang trequartista juga kerap kali membuka ruang untuk dirinya sendiri masuk ke jantung pertahanan lawan.

Baca juga: Setelah Cutrone, AC Milan Bisa Lepas Franck Kessie ke Wolves

Formasi dengan seorang penyerang lubang dan dua penyerang di depan mulai ditinggalkan AC Milan terhitung sejak tongkat estafet kepelatihan berpindah ke tangan Leonardo hingga Gennaro Gattuso.

Sejak saat itu, AC Milan mengubah formasi menjadi 4-3-3 yang mengandalkan dua sayap cepat di kedua sisi.

Akan tetapi, AC Milan tampak bakal menggunakan formasi kejayaannya itu lagi sejak kedatangan Marco Giampaolo.

Marco Giampaolo sebelumnya adalah pelatih Sampdoria yang juga memakai formasi 4-3-1-2.

Dengan formasi itu, Sampdoria mampu menjadi kuda hitam di Liga Italia musim lalu.

Formasi itu coba Giampaolo terapkan di AC Milan.

Baca juga: Berita Transfer, AC Milan Resmi Datangkan Bek asal Brasil

Namun, Giampaolo dihadapkan dengan satu pekerjaan rumah yang tidak mudah karena sebelumnya AC Milan yang akrab dengan 4-3-3 tidak bermain dengan trequartista.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com