Seusai meninjau Video Assistant Referee (VAR), wasit tak ragu memberikan hadiah penalti kepada AS.
Megan Rapinoe yang mengeksekusi tendangan 12 pas itu, berhasil membuka keunggulan pasukan Negeri Paman Sam.
Stepping up when it matters the most ????#LaGrandeFinale | #USANED???????????????? pic.twitter.com/beM7wlftxV
— FIFA Women's World Cup (@FIFAWWC) 7 Juli 2019
Berselang tujuh menit dari gol pembuka, AS sukses menggandakan keunggulan mereka.
Kali ini, gol AS hadir lewat tembakan Rose Lavelle yang bersarang di pojok gawang Belanda kawalan Sari van Veenendaal.
Skor 2-0 bertahan sampai peluit panjang dibunyikan wasit.
Baca juga: Inggris 1-2 AS, Alex Morgan dkk Lolos ke Final Piala Dunia Wanita 2019
Dengan hasil ini, AS semakin mengukuhkan diri sebagai pemilik gelar terbanyak dalam sejarah Piala Dunia Wanita.
AS telah mengoleksi empat trofi Piala Dunia Wanita sejauh ini.
Tiga trofi sebelumnya mereka raih pada 1991, 1999, dan 2015.
The Stars and Stripes juga merupakan tim kedua yang berhasil menjadi juara Piala Dunia Wanita dua kali beruntun.
Jerman adalah tim pertama yang mencapai prestasi tersebut, yakni pada 2003 dan 2007. (Ade Jayadireja)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.