Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cegah Peristiwa 2018, Sirkuit Silverstone Diaspal Ulang

Kompas.com - 28/06/2019, 06:50 WIB
Alsadad Rudi,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sirkuit Silverstone di Inggris akan kembali menjadi lokasi penyelenggaraan MotoGP pada 25 Agustus 2019.

Kendati masih sekitar dua bulan, persiapan matang sudah dilakukan pengelola sirkuit sejak dini, salah satunya dengan pengaspalan ulang.

Langkah ini dilakukan demi mencegah peristiwa 2018 silam terulang.

Pada musim lalu, MotoGP Inggris di Silverstone batal terlaksana akibat lintasan tergenang.

Kondisi itu terjadi setelah hujan deras yang terus menerus mengguyur wilayah sekitar sirkuit.

Baca juga: Demi MotoGP, Sirkuit Silverstone Harus Diaspal Lagi

Kejadian tersebut sempat membuat Silverstone dianggap tak punya drainase yang baik.

Dampaknya, Silverstone sempat terancam dicoret dari kalender MotoGP.

Kendati demikian, pada akhirnya MotoGP Inggris di Silverstone diputuskan diperpanjang hingga 2021.

Managing Director Silverstone, Stuart Pringle. mengatakan, pihaknya sudah melakukan banyak perbaikan.

Tak cuma sekadar pengaspalan ulang, tetapi juga memperbaiki tonjolan di permukaan lintasan dan memperbaiki drainase.

Baca juga: Tak Semua Pebalap Ikut Rapat Silverstone, Ducati Layangkan Kritik

"Saya benar-benar yakin ini akan menjadikan kita salah satu trek terbaik di dunia, jika bukan trek terbaik di dunia," kata Pringle.

"Kami menghabiskan banyak waktu tahun ini untuk mencoba memahami apa yang salah dan apa yang perlu kami lakukan untuk memperbaikinya," lanjut Pringle.

Berbeda dengan di MotoGP, masa depan Silverstone di Formula 1 hingga kini belum jelas.

Tahun 2019 menjadi tahun terakhir F1 dihelat di Silverstone, jika tak kunjung dilakukan perpanjangan kontrak.

Menurut Pringle, pihaknya hingga kini masih bernegosiasi dengan Liberty Media selaku promotor F1.

Baca juga: MotoGP Inggris Batal, Sirkuit Silverstone Diperiksa

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com