Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Merasakan Sensasi Berlatih bersama Legenda Liverpool, Patrik Berger

Kompas.com - 11/03/2018, 23:09 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Rangkaian acara dari LFC World 2018, yang dimulai sejak Jumat (9/11/2018), memasuki hari terakhir pada Minggu (11/3/2018).

Pada Minggu pagi, terdapat acara soccer clinic, kegiatan klinik kepelatihan, yang diisi oleh salah satu legenda Liverpool, yakni Patrik Berger, di Lapangan Simprug, Jakarta Selatan.

Pemain yang saat bermain menempati posisi sebagai winger itu memberi menu latihan untuk anak kategori umur enam hingga delapan tahun pada pukul 07.30 pagi WIB.

Anak-anak terlihat begitu antusias mengikuti menu latihan, seperti mengoper, menggiring, dan menendang bola, yang diberikan Berger bersama perwakilan dari Akademi Liverpool.

Baca juga : Legenda Liverpool di Setu Babakan, dari Menari hingga Coba Kerak Telor

Salah satunya adalah Nino Arghana Saleh.

Nino, yang datang bersama ayahnya dari Tanah Baru, Bogor, mengaku cukup senang bisa mengikuti latihan itu.

"Senang banget (bisa ikut latihan)," ujar Nino kepada Kompas.com, Minggu (11/3/2018).

Anak yang kini berusia delapan tahun dan tengah duduk di kelas 2 SD itu pun mempunyai pemain favorit di Liverpool saat ini.

Tak lupa, dia pun menyebutkan pemain favoritnya di Indonesia.

"Di Liverpool, suka Mohamed Salah karena cetak gol terus dan Febri Hariyadi (Persib Bandung), saya juga suka Cristiano Ronaldo (Real Madrid)," jawab Nino saat ditanya siapa pemain favoritnya.

Suasana soccer clinic di Lapangan Simprug, Jakarta Selatan, Minggu (11/3/2018).Dok. Pribadi Erwin Saleh Suasana soccer clinic di Lapangan Simprug, Jakarta Selatan, Minggu (11/3/2018).
Sementara itu, sang ayah, Erwin Saleh, juga menyampaikan kesannya terkait acara soccer clinic tersebut.

"Penyelenggaraan coaching clinic-nya rapi, tempatnya bagus, materinya juga pas dengan anak-anak, dan suasananya menyenangkan," kata pria yang datang berangkat bersama anaknya dari Bogor sejak pukul 06.30 WIB itu.

Baca juga : Tradisi Palang Pintu Sambut 3 Legenda Liverpool di Setu Babakan

Terkait Liverpool, Erwin, yang juga merupakan anggota Big Reds (komunitas suporter) regional Bogor, memiliki harapan terkait klub berjulukan The Reds itu.

"Harapannya semoga Liverpool bisa terus berada di level tertinggi sepak bola dunia dan mampu juara di mana pun kejuaraan yang diikuti," ucap Erwin yang menjadikan Ian Rush sebagai pemain favoritnya di Liverpool.

LFC World sendiri telah berlangsung dari Jumat (9/3/2018) lalu dan berakhir pada hari Minggu ini.

Berbagai kegiatan telah dilangsungkan dalam event bertajuk LFC World 2018 itu, mulai dari acara di Mal Taman Anggrek yang meliputi sesi tanda tangan legenda, nonton bersama, merasakan atmosfer Anfield, hingga acara klinik kepelatihan di Lapangan Simprug, Jakarta Selatan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Liga Italia
Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com