Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mourinho: Manchester United Kendalikan Laga Saat Taklukkan Liverpool

Kompas.com - 11/03/2018, 06:46 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

KOMPAS.com - Manajer Manchester United, Jose Mourinho, mengatakan bahwa timnya selalu memegang kendali permainan saat Setan Merah mengalahkan Liverpool dengan skor 2-1 pada lanjutan pertandingan Liga Premier di Stadion Old Trafford, Sabtu (10/3/2018).

Man United menang berkat dua gol Marcus Rashford, sedangkan satu gol Liverpool didapat lewat bunuh diri Eric Bailly.

Terkait hasil tersebut, Mourinho mengatakan bahwa jalannya laga bisa saja terbagi dalam dua bagian dalam dominasi pertandingan.

Namun, dia menekankan bahwa kendali permainan tetap ada di tangan Man United.

Baca juga : Hasil Liga Inggris, Manchester United Menang 2-1 atas Liverpool

"Kami bisa membagi bagian, babak pertama, (laga didominasi) Man United dan Liverpool di babak kedua. Pada babak pertama, kami menciptakan banyak peluang berbahaya," kata Mourinho seperti dikutip dari FourFourTwo.com.

"Di babak kedua, menurut pendapat saya, dan mungkin orang-orang di stadion memiliki pendapat yang berbeda, Liverpool mengendalikan laga dengan menguasai bola dan Man United menguasai laga tanpa bola," ucapnya.

Pelatih asal Portugal itu pun mengatakan bahwa timnya memang pantas meraih kemenangan.

"Saya tidak ingat David de Gea melakukan penyelamatan yang luar biasa. Saya tidak ingat tim dalam situasi yang sangat berbahaya," katanya.

"Bahkan, setelah 2-1, ketika Liverpool bisa menyerang lebih banyak lagi dan Klopp mencoba melakukan itu dengan perubahan, tim kami selalu memegang kendali," tutur Mourinho.

"Saat situasi bola mati, tendangan sudut, situasi berbahaya, kami berada dalam kontrol, jadi saya pikir kami pantas menang," ucap dia.

Baca juga : Manchester United Vs Liverpool, 2 Gol Marcus Rashford Jadi Pembeda

Mourinho mengatakan tak peduli dengan pendapat orang. Asal pasukannya bahagia, dia juga bahagia.

"Saya sedikit lelah, kami memiliki pertandingan pada hari Selasa (melawan Sevilla di Liga Champions). Saya tidak peduli apa yang orang katakan. Anak buah saya bahagia, saya juga bahagia," kata Mourinho.

Atas hasil ini, Manchester United memperkuat posisinya di peringkat kedua dengan raihan 65 poin, unggul lima angka dari Liverpool di peringkat ketiga.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com