Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Krisis Bek kanan, Arema Terbantu Pemain Serba Bisa

Kompas.com - 30/11/2016, 16:32 WIB

MALANG, KOMPAS.com - Pelatih Arema, Milomir Seslija, boleh sedikit lega dengan kembalinya Goran Gancev yang sudah pulih dari sakit. Di sisi lain, dia harus memutar otak dengan absensi bek kanan Syaiful Indra Cahya pada laga menghadapi Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pada Sabtu (3/12/2016) mendatang.

Syaiful dipastikan tidak bisa memperkuat tim berjulukan Singo Edan akibat akumulasi kartu kuning.

Di posisi ini sebelumnya ada nama Beni Wahyudi. Namun, Beni harus meninggalkan Arema karena membela Timnas Indonesia di Piala AFF.

Sebagai gantinya, Milo kemungkinan akan melakukan rotasi dengan menggeser Johan Ahmad Alfarizie ke posisi bek sayap kanan.

"Absennya Syaiful memang jadi masalah buat Arema, kita sudah kehilangan banyak pemain. Tapi, kita sudah pikirkan untuk merubah skema," ungkap Milo usai memimpin latihan di lapangan luar Stadion Gajayana pada Selasa sore (29/11/2016).

Alfarizie selama ini dikenal sebagai pemain yang menempati posisi bek sayap kiri.

Akselerasinya yang cepat dan dikenal memiliki tanggung jawab besar saat menjaga area pertahanan membuat sang pemain tak tergantikan di sektor bek kiri.

Merotasi Alfarizie merupakan satu-satunya pilihan bagi Milo.

Sebelum ini dia lebih mempercayakan sektor tersebut kepada Ryuji Utomo sebagai pelapis. Tetapi, mantan pemain klub Bahrain, Al-Najma, tersebut  masih menjalani perawatan karena cedera engkel.

Bagaimana dengan sektor bek kiri? Milo kemungkinan akan mempercayakan posisi tersebut kepada pemain muda Arema, Junda Irawan.

Junda kembali menduduki posisi aslinya. Pada pertandingan sebelumnya dia menempati posisi stoper, menggantikan peran Goran Gancev yang saat menghadapi PS TNI masih absen lantaran sakit.

"Secara umum tim kami saat ini sudah membaik, Goran sudah kembali, kami cukup optimis menghadapi Bali United,” tutur Milo.

Kembalinya Goran membuat barisan pertahanan sedikit tenang.

Bersama Hamka Hamzah, kedisiplinan Goran dalam mengawal daerah pertahanan tentu akan sangat membantu dalam mengantisipasi permainan Bali United yang dikenal memiliki kecepatan tinggi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Timnas Jerman Sudah Pilih Jersey Lawan Denmark, Sambut 'Rapper' ke Markas Tim

Timnas Jerman Sudah Pilih Jersey Lawan Denmark, Sambut "Rapper" ke Markas Tim

Internasional
Hotel Timnas Brasil di Las Vegas, Mewah tetapi Panas dan Jauh dari Tempat Latihan

Hotel Timnas Brasil di Las Vegas, Mewah tetapi Panas dan Jauh dari Tempat Latihan

Internasional
Kunci Performa Meyakinkan Argentina di Copa America 2024

Kunci Performa Meyakinkan Argentina di Copa America 2024

Internasional
Harga Tiket Euro 2024, dari Rp 500.000 hingga Rp 35 Juta

Harga Tiket Euro 2024, dari Rp 500.000 hingga Rp 35 Juta

Internasional
Madura United Tak Khawatir Banyak Pemain Keluar Jelang Liga 1 2024-2025

Madura United Tak Khawatir Banyak Pemain Keluar Jelang Liga 1 2024-2025

Liga Indonesia
Hasil Copa America 2024: Uruguay Pesta Gol, Amerika Dibekuk Panama

Hasil Copa America 2024: Uruguay Pesta Gol, Amerika Dibekuk Panama

Internasional
Ten Hag Setuju Kontrak Baru di Man United, Niat Bawa Van Nistelrooy

Ten Hag Setuju Kontrak Baru di Man United, Niat Bawa Van Nistelrooy

Liga Inggris
Hasil Uruguay Vs Bolivia 5-0: Gol Nunez, Aksi Suarez, La Celeste Pesta

Hasil Uruguay Vs Bolivia 5-0: Gol Nunez, Aksi Suarez, La Celeste Pesta

Internasional
Suka Duka Perjuangan Beli Tiket Piala Eropa 2024 di Jerman 

Suka Duka Perjuangan Beli Tiket Piala Eropa 2024 di Jerman 

Internasional
AC Milan Bentuk 'Milan Futuro' Saingan 'Juventus Next Gen'

AC Milan Bentuk "Milan Futuro" Saingan "Juventus Next Gen"

Liga Italia
Euro 2024: Inggris Sambut Kembali Foden, Gordon Jatuh dari Sepeda

Euro 2024: Inggris Sambut Kembali Foden, Gordon Jatuh dari Sepeda

Internasional
Jadwal MotoGP Belanda 2024, Mengaspal Lagi Usai Ramai Kabar Transfer

Jadwal MotoGP Belanda 2024, Mengaspal Lagi Usai Ramai Kabar Transfer

Motogp
Euro 2024: Dampak Hasil Imbang dengan Swiss bagi Timnas Jerman

Euro 2024: Dampak Hasil Imbang dengan Swiss bagi Timnas Jerman

Internasional
Langkah Perbasi untuk Sagil Muhammad, Bocah 12 Tahun Setinggi 2 Meter

Langkah Perbasi untuk Sagil Muhammad, Bocah 12 Tahun Setinggi 2 Meter

Sports
Euro 2024: Italia Diliputi Kekecewaan, Riccardo Calafiori Sang Harapan

Euro 2024: Italia Diliputi Kekecewaan, Riccardo Calafiori Sang Harapan

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com