Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Inggris Vs Slovenia: Trippier Masalah Betis, Shaw Kembali Latihan

Kompas.com - 24/06/2024, 23:20 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Timnas Inggris dilaporkan mempunyai beberapa perkembangan untuk sektor bek kiri mereka jelang laga terakhir Grup C Piala Eropa 2024 kontra Slovenia pada Selasa (25/6/2024) atau Rabu dini hari WIB.

Pertama adalah kabar terkait bek kiri starter Timnas Inggris di dua laga pertama Euro 2024 mereka, Kieran Trippier.

The Telegraph melaporkan bahwa Kieran Trippier tidak tampil fit pada laga-laga melawan Serbia dan Denmark. Bek Newcastle United itu dikatakan mempunyai masalah dengan betisnya.

Trippier bermain penuh 180 menit sepanjang dua laga tersebut walau pelatih Gareth Southgate dikatakan sebenarnya ingin memberi sang pemain waktu istirahat.

Baca juga: Harry Kane Tanggapi Lineker: Inggris Sudah Lama Sekali Tak Juara...

Penampilan buruk Three Lions pada kedua laga awal memendam rencana sang pelatih tersebut.

Satu hal yang Southgate lakukan adalah mengatur beban pemain bernomor 12 itu di sesi latihan Three Lions dengan Ezri Konsa dan Joe Gomez berganti mengisi posisi sang pemain.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Sports Kompascom (@sports.kompascom)

Kabar soal Trippier ini setidaknya diimbangi dengan berita positif terkait Luke Shaw yang dilaporkan telah mengikuti latihan bersama rekan-rekan setimnya pada Senin.

Hingga Minggu (23/6/2024), Shaw berlatih seorang diri karena masih belum mencapai kebugaran penuh terkait cedera hamstring yang ia alami.

Baca juga: Inggris Hadapi Dilema di Euro 2024, seperti Kembali ke Era Beckham

Bek Manchester United tersebut tidak bermain sama sekali sejak Februari.

"Anda harus mengatakan bahwa ada keraguan bahwa dia akan dapat memainkan peran untuk Inggris di laga terakhir Grup C melawan Slovenia pada Selasa malam," tutur laporan reporter Sky Sports, Rob Dorsett, dari Jerman.

"Saya akan mengatakan bahwa ada keraguan apakah dia akan memainkan peran apa pun di turnamen ini."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Resmi, Shin Tae-yong Perpanjang Kontrak hingga 2027

Resmi, Shin Tae-yong Perpanjang Kontrak hingga 2027

Timnas Indonesia
Langkah Arema FC dan Persebaya Terkait Regulasi 8 Pemain Asing

Langkah Arema FC dan Persebaya Terkait Regulasi 8 Pemain Asing

Liga Indonesia
Sikap Persib Bandung Terhadap Regulasi 8 Pemain Asing

Sikap Persib Bandung Terhadap Regulasi 8 Pemain Asing

Liga Indonesia
Wabah Nyamuk Mengganggu Persiapan Timnas Jerman

Wabah Nyamuk Mengganggu Persiapan Timnas Jerman

Internasional
AFC Jatuhkan Denda Kepada Shin Tae-yong, Hubner, dan Jenner

AFC Jatuhkan Denda Kepada Shin Tae-yong, Hubner, dan Jenner

Timnas Indonesia
Kecelakaan Mobil, Mantan Gelandang Kamerun Meninggal Dunia

Kecelakaan Mobil, Mantan Gelandang Kamerun Meninggal Dunia

Liga Lain
Lakers Draft Anak LeBron James, Potensi Ciptakan Sejarah dan Penuhi Keinginan Sang Megabintang

Lakers Draft Anak LeBron James, Potensi Ciptakan Sejarah dan Penuhi Keinginan Sang Megabintang

Sports
Cara Menyaksikan Aksi Aldila Sutjiadi di Turnamen Bergengsi Wimbledon 2024 dan US Open 2024

Cara Menyaksikan Aksi Aldila Sutjiadi di Turnamen Bergengsi Wimbledon 2024 dan US Open 2024

Sports
Alasan Lionel Messi Bakal Absen di Laga Argentina Vs Peru

Alasan Lionel Messi Bakal Absen di Laga Argentina Vs Peru

Internasional
Timnas Jerman Sudah Pilih Jersey Lawan Denmark, Sambut 'Rapper' ke Markas Tim

Timnas Jerman Sudah Pilih Jersey Lawan Denmark, Sambut "Rapper" ke Markas Tim

Internasional
Hotel Timnas Brasil di Las Vegas, Mewah tetapi Panas dan Jauh dari Tempat Latihan

Hotel Timnas Brasil di Las Vegas, Mewah tetapi Panas dan Jauh dari Tempat Latihan

Internasional
Kunci Performa Meyakinkan Argentina di Copa America 2024

Kunci Performa Meyakinkan Argentina di Copa America 2024

Internasional
Harga Tiket Euro 2024, dari Rp 500.000 hingga Rp 35 Juta

Harga Tiket Euro 2024, dari Rp 500.000 hingga Rp 35 Juta

Internasional
Madura United Tak Khawatir Banyak Pemain Keluar Jelang Liga 1 2024-2025

Madura United Tak Khawatir Banyak Pemain Keluar Jelang Liga 1 2024-2025

Liga Indonesia
Hasil Copa America 2024: Uruguay Pesta Gol, Amerika Dibekuk Panama

Hasil Copa America 2024: Uruguay Pesta Gol, Amerika Dibekuk Panama

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com