Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gol Tandukan Ronaldo Dinilai seperti "Slam Dunk"

Kompas.com - 09/07/2016, 06:59 WIB
Anju Christian

Penulis

Sumber JUARA

LYON, KOMPAS.com - Mantan pemain belakang Arsenal, Martin Keown, melantunkan pujian terhadap gol tandukan Cristiano Ronaldo pada partai semifinal Piala Eropa di Stadion Parc Olympique Lyonnais, Rabu (6/7/2016).

Pada menit ke-50, kapten Portugal itu memenangi duel udara dan melanjutkan bola umpan silang Raphaël Guerreiro untuk menggetarkan gawang Wales.

Menurut rekaman Daily Mail, Ronaldo melompat setinggi 0,79 meter dan bertahan di udara selama 0,7 detik. Bola tandukan sang pemain melaju 71,6 kilometer per jam.

"Lompatan luar biasa dari Cristiano Ronaldo. Saya seperti menyaksikan seorang pemain basket sedang melakukan slam dunk," tulis Keown.

Sanjungan juga datang dari eks striker Inggris, Gary Lineker. Nama terakhir menyatakan, "Saya belum pernah melihat pesepak bola melompat setinggi dan melayang selama itu."

Gol tersebut tidak cuma mengantarkan Portugal ke final, tetapi juga membuat Ronaldo memuncaki daftar pencetak gol Piala Eropa sepanjang masa.

Ronaldo berdiri setara dengan Michel Platini dengan koleksi 9 gol. Perbedaannya, Platini hanya membutuhkan satu edisi Piala Eropa untuk mengukir catatan tersebut, sedangkan Ronaldo harus menempuh empat turnamen. (Septian Tambunan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Internasional
Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Liga Indonesia
Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Liga Indonesia
Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Liga Lain
Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Timnas Indonesia
Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Liga Indonesia
Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Motogp
Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Timnas Indonesia
Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Liga Lain
Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com