Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Cech Usai Samai Rekor Eks Kiper Liverpool

Kompas.com - 16/12/2015, 06:57 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

LONDON, KOMPAS.com - Penjaga gawang Arsenal, Petr Cech, mengaku tak pernah menyangka bisa memecahkan rekor tak kebobolan atau clean sheets pada ajang Premier League.

Pemain asal Republik Ceko tersebut berhasil menyamai rekor eks kiper Liverpool dan Manchester City, David James, yang tak kebobolan sebanyak 169 laga Premier League. Di Arsenal, Cech mengukir 7 clean sheet, sedangkan di Chelsea 162.

Jumlah tersebut merupakan clean sheet terbanyak sepanjang sejarah Premier League. Di urutan ketiga ada kiper Leicester City, Mark Schwarzer (152). Adapun kiper legendaris Arsenal dan Inggris, David Seaman, menempati posisi keempat (142).

Cech resmi menyamai pencapaian James saat The Gunners bersua Aston Villa di Stadion Villa Park, Minggu (13/12/2015). Pada partai tersebut, Arsenal menang dua gol tanpa balas.

"Saya benar-benar tak berpikir untuk meraih rekor individu. Namun, beberapa prestasi memang tak bisa Anda tolak," ujar Cech kepada Arsenal Player, Selasa (15/12/2015).

"Berada di posisi bisa memecahkan rekor tak kebobolan sepanjang masa adalah sesuatu yang tak pernah saya bayangkan," tutur kiper berusia 33 tahun tersebut.

Cech berpeluang menambah catatan clean sheet menjadi 170 laga saat Arsenal menjamu Manchester City pada laga Premier League di Stadion Emirates, Senin (21/12/2015).

"Ketika saya datang, orang-orang mulai berbicara tentang rekor tersebut, dan saya pikir 169 clean sheets itu mustahil," kata Cech.

"Saya akan berada di sini dalam waktu yang lama dan bermain pada setiap laga. Sebab, tidak setiap laga Anda bisa mencatatkan clean sheet. Fakta ini adalah prestasi luar biasa," ucapnya.

Media-media Inggris sempat mengklaim, Cech telah menyamai James saat Arsenal mengalahkan Stoke City, 12 September 2015. Namun, catatan tersebut dibantah oleh Cech sendiri.

Ketika itu, Cech mengklaim telah mencatat 171 clean sheet di Premier League, empat di antaranya tidak sebagai starter. Menurut dia, seorang penjaga gawang bisa dikatakan mencatat clean sheet jika bermain penuh.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Final Australian Open 2024: Berjuang Tiga Gim, Ester Runner-up

Hasil Final Australian Open 2024: Berjuang Tiga Gim, Ester Runner-up

Badminton
Malut United Resmi Rekrut Duo Kembar Yakob dan Yance Sayuri

Malut United Resmi Rekrut Duo Kembar Yakob dan Yance Sayuri

Liga Indonesia
Kembangkan Basket di Indonesia, 3 Misi Beavers Hadirkan Kompetisi

Kembangkan Basket di Indonesia, 3 Misi Beavers Hadirkan Kompetisi

Sports
Polandia Vs Belanda, Van Dijk Siap Kerja Keras demi Menangi Laga Perdana

Polandia Vs Belanda, Van Dijk Siap Kerja Keras demi Menangi Laga Perdana

Internasional
Ronaldinho Kritik Skuad Brasil, Tim Terburuk di Copa America 2024

Ronaldinho Kritik Skuad Brasil, Tim Terburuk di Copa America 2024

Internasional
Pendekatan Como Dihiraukan Klub, Ali Jasim Luapkan Kekecewaan

Pendekatan Como Dihiraukan Klub, Ali Jasim Luapkan Kekecewaan

Liga Italia
Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Internasional
Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Sports
Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Internasional
Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Internasional
Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Internasional
Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Internasional
Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Internasional
Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Internasional
Serba-serbi Catatan Bersejarah Lamine Yamal di Piala Eropa

Serba-serbi Catatan Bersejarah Lamine Yamal di Piala Eropa

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com