Tampil di depan pendukungnya sendiri, Gresik United langsung menekan pertahanan PBFC. Namun, beberapa peluang Gresik United sukses diredam barisan pertahanan PBFC.
Baru pada menit ke-34, Gresik United berhasil mencetak gol pembuka melalui Yusuf Efendi.
Upaya PBFC membalas gagal tercapai. Pada menit ke-45, Gresik United bahkan sudah bisa mencetak gol kedua lewat Riko Simanjuntak. Babak pertama berakhir 2-0 untuk keunggulan Gresik United.
Memasuki babak kedua, Gresik United sedikit mengendurkan permainan. Hasilnya, PBFC sukses memperkecil skor melalui Erick Weeks Lewis pada menit ke-86. Pertandingan berakhir 2-1 tetap untuk kemenangan Gresik United.
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan