"Van Gaal datang dan kami bermain dengan sistem berbeda. Ini luar biasa, bahkan bagi pemain seusiaku (28 tahun), untuk belajar sistem baru dan berusaha menjadi lebih baik bersama tim. Kami harus dan, dalam beberapa pekan ke depan, aku yakin kami akan berhasil," ujar Rooney.
"Dalam beberapa pertandingan sejauh ini, aku menikmati peran yang kumainkan. Semakin dekat Anda dengan gawang, peluang mencetak gol semakin besar," lanjutnya.
Van Gaal bergabung dengan MU setelah membawa Belanda finis di peringkat ketiga, pada Piala Dunia 2014 Brasil. Bersama Van Gaal, MU telah melakoni tiga pertandingan persahabatan dengan rekor tidak pernah kalah. Setelah menang 7-0 atas LA Galaxy (24/7/2014), MU menang 3-2 atas AS Roma. Terakhir, mereka memenangi adu penalti melawan Inter Milan, setelah kedua kubu bermain 0-0 (30/7/2014).
Dalam tiga pertandingan itu, MU bermain dengan pola 3-5-2, dengan memainkan wingback.
Saat ini, MU tengah melakoni laga persahabatan melawan Real Madrid, di di Michigan Stadium, Ann Arbor.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.