Cedera tersebut didapat Gomez seusai membela Fiorentina ketika bermain imbang 1-1 dengan Cagliari pada lanjutan Serie-A, Sabtu (14/9/2013). Ia ditarik keluar oleh Pelatih Vincenzo Montella pada menit ke-51.
"Bagi Gomez, itu adalah trauma yang akan memiliki dampak selama beberapa pekan ke depan," ujar Manzuoli.
"Jelas semuanya akan dievaluasi dengan tes yang lebih rinci, Senin (16/9/2013). Tetapi, dari hasil pengamatan pertama, dia akan absen setidaknya selama tiga atau empat pekan. Jika lebih serius, mungkin akan mencapai enam pekan," tambahnya.
Selain Gomez, gelandang Juan Cuadrado juga mengalami cedera dislokasi bahu pada pertandingan tersebut. Namun, Manzuoli optimistis proses pemulihan cedera tersebut tidak akan memakan waktu lama.
"Dia akan kembali dalam dua pekan ke depan. Mungkin bisa lebih cepat. Cedera itu akan menyebabkan rasa sakit pada bahunya. Tetapi, tidak akan butuh waktu lama untuk sembuh," ujarnya.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.