Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tradisi Bagi-bagi Hadiah, Cara Beto Goncalves Maknai Hari Natal

KOMPAS.com - Hari Raya Natal selalu menjadi momen yang spesial bagi Beto Goncalves. Baginya, Natal bukan hanya soal berkumpul bersama dengan keluarga dan kerabat, melainkan juga berbagi kebahagiaan dengan orang-orang di sekitarnya.

Hal tersebut yang membuatnya mempunyai tradisi berbagi kado Natal di setiap bulan Desember. Pada tahun ini, ia berbagi kado kepada anak-anak di Kota Biak.

Namun, tahun ini ada yang sedikit berbeda karena ia ditemani Otavio Dutra dan Alexsandro Ferreira.

"Saya senang karena sebelum libur saat bersama PSBS kami sudah bagi kado bersama anak-anak kecil," ujar pemain yang biasa disapa Beto itu kepada Kompas.com.

"Saya bersama Otavio Dutra dan Alex bagi-bagi hadiah yang selalu kami lakukan. Bantu-bantu orang yang tidak mampu. Itu yang membuat saya bahagia," imbuhnya.

Beto Goncalves tidak pernah muluk-muluk untuk merayakan Natal.

Baginya, berkumpul bersama dengan keluarga menjadi perayaan terbaik di Malam Natal, walaupun saat ini ada rasa sedih karena tidak bisa berkumpul bersama keluarga besar di Brasil.

"Sedihnya karena jauh dari orangtua, keluarga lain, dan anak paling besar Gabriel baru balik ke Brasil," tuturnya.

Namun, ia tetap bersyukur karena dianugerahi kesehatan sehingga bisa terus bermain di kancah profesional.

Apalagi tahun ini ia bisa bergabung dengan tim yang memiliki rasa kekeluargaan yang tinggi, menjadi salah satu berkah yang disyukuri.

"Namun, saya bahagia karena dalam keadaan sehat, masih kuat bermain di tim yang sangat bagus dengan suasana luar biasa," imbuhnya.

Keberkahan juga dirasakan Beto Goncalves di kompetisi. PSBS berhasil menjadi pemuncak klasemen Grup 4 babak penyisihan Liga 2 2023-2024 yang telah dilalui dengan sengit.

Grup itu diisi oleh Persewar Waropen, Persipal Palu, Persipura Jayapura, Sulut United, Kalteng Putra, dan Persiba Balikpapan.

Selama babak penyisihan, PSBS memperoleh 26 poin dari delapan menang, dua seri, dan dua kalah. Tim berhak melaju ke babak 12 besar ditemani Persewar dengan 20 poin dan Persipal 18 poin.

Ketiga tim tersebut kembali satu tim di Grup Z babak 12 besar ditambah dengan Gresik United.

Beto Goncalves berharap berkah Natal ini bisa mengantarkannya PSBS Biak ke puncak.

"Harapan untuk karier saya di indonesia mudah-mudahan bisa membawa PSBS ke Liga 1 ini target utama," katanya.

https://bola.kompas.com/read/2023/12/24/23123768/tradisi-bagi-bagi-hadiah-cara-beto-goncalves-maknai-hari-natal

Terkini Lainnya

Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia
PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

Internasional
Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas Indonesia
Saat Rekor Penalti Pemain Guinea Ternoda dalam Laga Vs Timnas U23 Indonesia...

Saat Rekor Penalti Pemain Guinea Ternoda dalam Laga Vs Timnas U23 Indonesia...

Internasional
Guinea dan Ilaix Moriba Diserbu Komentar Rasis, Sepak Bola Seharusnya Mempersatukan

Guinea dan Ilaix Moriba Diserbu Komentar Rasis, Sepak Bola Seharusnya Mempersatukan

Timnas Indonesia
Guinea Masuk Grup 'Neraka' Olimpiade 2024, Pelatih Reuni dengan Henry

Guinea Masuk Grup "Neraka" Olimpiade 2024, Pelatih Reuni dengan Henry

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Usai Garuda Muda Jalani Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Timnas Indonesia Usai Garuda Muda Jalani Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Pelatih Guinea Tiga Kali Ucap 'Sulit' Usai Lawan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Guinea Tiga Kali Ucap "Sulit" Usai Lawan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Internasional
Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Liga Indonesia
Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Liga Indonesia
Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Liga Lain
Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke