Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ucapan Duka Cristiano Ronaldo Atas Wafatnya Ratu Elizabeth II

KOMPAS.com - Megabintang Manchester United, Cristiano Ronaldo, menjadi sosok terkini yang melayangkan ucapan duka cita atas kepergian Ratu Elizabeth II.

Ratu Elizabeth II, monarki terlama yang pernah duduk di takhta Kerajaan Inggris, meninggal dunia pada usia 96 tahun di kediaman pribadinya di Kastil Balmoral pada Jumat (9/9/2022) dini hari WIB.

Sontak, seluruh dunia olahraga bergantian memberi penghormatan dan kata-kata ucapan kepada monarki yang telah 70 tahun mengemban peran sebagai kepala negara Kerajaan Inggris dan negara-negara persemakmuran tersebut.

Kini, Cristiano Ronaldo juga menyumbang suaranya bagi Sang Ratu.

"Tujuh tahun karier saya dimainkan di Premier League, membuat ini jadi tahun kedelapan saya tinggal di Inggris," tulisnya di media sosial.

"Saya memberikan penghormatan kepada memori dirinya dan berduka cita atas kehilangan yang dirasakan oleh negara yang saya kini sebut sebagia rumah sendiri."

"Segala pikiran dan doa saya kepada Keluarga Kerajaan."

Sebagai imbas dari wafatnya Ratu Elizabeth II, Premier League juga telah menunda seluruh rangkaian pertandingan pekan ketujuh akhir pekan ini dan awal pekan depan.

"Untuk menghormati kehidupan dan kontribusinya yang luar biasa kepada bangsa dan sebagai tanda hormat, pertandingan Liga Inggris akhir pekan ini akan ditunda termasuk laga Senin malam," tulis pernyataan Premier League.

Jadwal pertandingan Premier League selama masa berkabung nasional selama 10 hari atas meninggalnya Ratu Elizabeth II akan diumumkan lebih lanjut.

Laga-laga pekan depan kemungkinan juga akan mengalami penundaan apabila bersamaan dengan akhir pekan di mana diadakan pemakaman kenegaraan bagi Sang Ratu.

Jika jadwal minggu depan juga ditunda, artinya Premier League baru akan dimainkan pada 1 Oktober 2022 atau setelah jeda internasional.

https://bola.kompas.com/read/2022/09/09/19211698/ucapan-duka-cristiano-ronaldo-atas-wafatnya-ratu-elizabeth-ii

Terkini Lainnya

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke