Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jacksen F Tiago Singgung Regulasi Liga 1 Saat Bahas Keberhasilan Australia Benamkan Argentina di Olimpiade Tokyo

KOMPAS.com - Timnas Australia mengejutkan sepak bola dunia setelah mengalahkan Timnas Argentina 2-0 di Olimpiade Tokyo 2020 pada Kamis (22/7/2021).

Hasil Grup C Olimpiade Tokyo 2020 tersebut merupakan hasil luar biasa mengingat Australia tidak pernah tampil menonjol di event besar dalam beberapa tahun belakangan.

Apalagi, Olimpiade ini baru kali pertama tim sepak bola putra Australia bertanding setelah absen dalam 15 tahun terakhir.

Kemenangan atas raksasa Amerika Latin ini pun menjadi sejarah baru bagi timnas Australia.

Kesuksesan Olyroos, sebutan timnas Timnas U23 Australia ikut mengundang perhatian pelatih kawakan Jacksen F Tiago.

Melalui media sosialnya dia membagikan resep jitu federasi Australia dalam mengembangkan usia dini yang kini membuahkan hasil.

Dalam unggahannya yang diambil dari Football Australia (Federasi Sepakbola Australia), terdapat fakta kalau 6 dari 11 pemain yang mengalahkan Argentina berasal dari produk lokal A-League.

Kemenangan tersebut menjadi hasil dari konsistensi tim-tim A-League yang semakin rajin menurunkan pemain-pemain U23 dalam tiga musim terakhir.

Bahkan, musim lalu, pemain-pemain U23 mendapat jatah bermain mencapai 89.620 menit atau 28 persen dari total keseluruhan menit musim kompetisi 2020-2021.

Hal ini merupakan peningkatan dari musim-musim sebelumnya, yakni 22 persen dan 19 persen.

Fakta ini mengingatkan Jacksen F Tiago kepada regulasi pemain muda di Liga 1 yang eksekusinya kurang maksimal.

“Pada tahun 2017, Indonesia juga pakai kebijakan hampir sama di Liga Gojek (Liga 1). Memberikan menit bermain kepada pemain-pemain muda,” tulis pelatih asal Brasil di instagramnya.

“Sayang sekali pada pertengahan kompetisi, kebijakan pemain U23 dihapus,” imbuhnya.

Jacksen F Tiago menyayangkan regulasi ini dihapus. Apalagi, kini Australia sudah membuktikan bahwa regulasi pemain muda dalam kompetisi resmi memberikan hasil yang nyata.

Dia berharap konsistensi dari Australia bisa mengilhami sepakbola Indonesia untuk berbenah.

“Alangkah baiknya kalau dalam sebuah proses untuk disusun perencanaan. Rencana jangka pendek maupun jangka panjang. Harus berjalan bersama,” tulis pelatih Persipura Jayapura tersebut.

“Demi mencapai sebuah tujuan akhir kami harus selalu mengawali dengan sebuah langkah kecil.”

“Selamat buat ‘The Aussies’, semoga keberhasilan kalian bisa menjadi inspirasi buat kami pelaku sepak bola Indonesia di level Internasional.”

“Bangkit sepak bola Indonesia, salam olahraga,” pungkasnya.

https://bola.kompas.com/read/2021/07/23/14400008/jacksen-f-tiago-singgung-regulasi-liga-1-saat-bahas-keberhasilan-australia

Terkini Lainnya

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke