Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jose Mourinho Harap-harap Cemas Tunggu Hasil Pindaian Harry Kane

LIVERPOOL, KOMPAS.com - Pelatih Tottenham Hotspur, Jose Mourinho, mengaku sangat khawatir perihal kondisi terkini Harry Kane, top skor Premeir League musim ini.

Harry Kane mengalami cedera saat Tottenham Hotspur bertandang ke markas Everton, Stadion Goodison Park, untuk melakoni laga pekan ke-32 Liga Inggris, Sabtu (17/4/2021) dini hari WIB.

Laga tersebut berakhir imbang 2-2 dengan Harry Kane mencetak brace untuk Spurs sementara dua gol Everton diborong oleh Gilfy Sigurdsson.

Menjelang akhir laga tepatnya pada menit ke-90+4, Harry Kane mengalami cedera setelah pergelangan kakinya tertimpa tubuh pemain lawan dan tertekuk ke posisi tidak natural.

Sang striker pun harus ditarik keluar oleh Jose Mourinho lebih cepat.

Harry Kane terlihat meringis kesakitan sambil memegangi kaki kanannya sebelum berjalan ke luar lapangan.

Hal ini tentu menjadi berita buruk untuk Tottenham. Sebab, Tottenham dalam sepekan ke depan akan melakoni dua laga penting.

Terdekat, Tottenham dijadwalkan melakoni laga pekan ke-33 Liga Inggris melawan Southampton, Rabu (21/4/2021).

Laga itu sangat penting karena menentukan nasib Tottenham dalam perebutan satu tiket tampil ke Liga Champions musim depan.

Seusai  melawan Everton, Tottenham kini masih tertahan di peringkat tujuh klasemen dengan koleksi 50 poin dari 32 laga.

Tottenham untuk sementara tertinggal lima angka dari West Ham United yang baru bermain 31 kali dan kini menempati urutan empat atau batas akhir zona Liga Champions.

Empat hari setelah menghadapi Southampton, Tottenham akan melakoni laga penting lainnya, yakni final Piala Liga Inggris melawan Manchester City.

Laga melawan Man City akan menjadi penentu apakah puasa gelar Tottenham akan terus berlanjut menjadi 13 tahun beruntun atau berakhir musim ini.

Dikutip dari situs BBC Sport, Harry Kane dikabarkan mengalami cedera pergelangan kaki atau ankle.

Terkait hal itu, Jose Mourinho sangat khawatir karena belum bisa memastikan kondisi Harry Kane.

Secara khusus, Jose Mourinho khawatir Harry Kane tidak bisa bermain pada laga melawan Man City pekan depan.

"Saya tidak tahu (bagaimana kondisi Harry Kane). Itu juga pertanyaan yang ingin saya jawab secepatnya. Namun, sekarang masih terlalu dini," kata Mourinho dikutip dari situs BBC Sport.

"Harry Kane ditarik keluar karena terjadi sesuatu. Pertandingan kami selanjutnya adalah melawan Southampton dan Man City. Mari berharap yang terbaik," tutur Mourinho.

"Kami semua merasakan ketakutan sama, yakni Harry Kane tidak bisa bermain melawan Southampton dan terutama menghadapi Man City. Namun, kita masih harus menunggu," ujar Mourinho.

"Anda semua tahu bagaimana kualitas Harry Kane. Dia pemain untuk kami. Dalam dua pertandingan terakhir, Harry Kane sudah mencetak empat gol untuk kami," ucap Mourinho.

"Jika pada akhirnya Harry Kane tidak bisa tampil, kami pasti akan bertarung dengan cara yang sama," ujar Mourinho menambahkan.

Pergelangan kaki merupakan bagian tubuh bermasalah bagi sang bomber.

Transfermarkt mencatat Kane telah mengalami setidaknya empat cedera pergelangan kaki berbeda sepanjang kakinya.

Rentang cedera Kane akibat cedera tersebut bervariasi dari 7 hari hingga 49 hari.

Dua gol ke gawang Everton membuat Harry Kane kini memimpin daftar top skor Liga Inggris.

Harry Kane memimpin dengan koleksi 19 gol, unggul dua gol atas bintang Liverpool, Mohamed Salah di urutan kedua.

Torehan ke gawang Everton juga membuat Harry Kane naik ke peringkat tujuh di daftar pemain tersebur dalam sejarah Premier League.

Harry Kane dengan total 164 gol sukses melewati pencapaian legenda Liverpool, Robbie Fowler, yang harus turun ke urutan delapan dalam daftar tersebut.

Harry Kane kini harus berjuang untuk pulih lebih cepat dan kembali bermain.

Sebab, Harry Kane tidak hanya dibutuhkan Tottenham melainkan juga timnas Inggris yang akan bermain di Piala Eropa 2021 pertengahan tahun ini.

Harry Kane harus segera pulih karena Piala Eropa 2021 akan dimulai 58 hari lagi.

https://bola.kompas.com/read/2021/04/17/05520528/jose-mourinho-harap-harap-cemas-tunggu-hasil-pindaian-harry-kane

Terkini Lainnya

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke