Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ibrahimovic Selangkah Lagi Teken Kontrak Anyar di AC Milan

KOMPAS.com - Striker timnas Swedia, Zlatan Ibrahimovic, kemungkinan besar akan tetap berseragam AC Milan musim depan.

Hal itu tidak lepas dari pernyataan Direktur Teknik AC Milan, Paolo Maldini, pada Sabtu (10/4/2021).

Paolo Maldini menyebut manajemen AC Milan dan Ibrahimovic saat ini sedang melakukan negosiasi untuk memperbarui kontrak kerja sama yang akan habis pada Juni 2021.

Maldini juga mengaku sangat yakin negosiasi itu akan selesai dalam waktu dekat.

"Kami sudah hampir menyelesaikan negosiasi perpanjangan kontrak Ibrahimovic," kata Paolo Maldini dikutip dari situs Sky Sports Italia.

"Kami sekarang tinggal menyelesaikan detail-detail kecil dari kontrak itu," tutur Paolo Maldini menambahkan.

Pakar transfer Sky Sports, Fabrizio Romano, telah mengabarkan proses negosiasi Ibrahimovic dan AC Milan beberapa waktu yang lalu.

Fabrizio Romano menyebut Ibrahimovic dan AC Milan sudah sepakat untuk memperpanjang kontrak kerja sama dengan durasi satu tahun sampai Juni 2022.

Jika benar demikian, Zlatan Ibrahimovic kemungkinan besar masih akan bermain setidaknya sampai berusia 40 tahun.

Hal itu bisa dibuktikan dari kontribusi Ibrahimovic. Dari total 45 penampilan di semua kompetisi, Ibrahimovic sukses mencetak 28 gol dan delapan assist untuk AC Milan.

Kontribusi itu turut membantu AC Milan bersaing di papan atas klasemen Liga Italia saat ini.

Di luar lapangan, Ibrahimovic juga kerap disebut selalu membantu pemain muda AC Milan terutama dalam hal mental bertanding.

Terkait masa depannya di AC Milan, Ibrahimovic sebelumnya menyatakan akan menyerahkan sepenuhnya kepada manajemen tim.

Ibrahimovic hanya bisa memastikan akan bertahan jika memang AC Milan masih membutuhkan dirinya.

Ibrahimovic sampai saat ini memang masih belum menunjukkan tanda-tanda akan pensiun.

Mantan striker Manchester United itu bahkan berencana bermain setidaknya sampai berusia 42 tahun agar bisa tampil di Piala Dunia Qatar 2022.

Rencana itu berpeluang besar terjadi karena akhir bulan lalu Ibrahimovic memutuskan kembali ke timnas Swedia setelah lima tahun pensiun dari sepak bola internasional.

Ibrahimovic dipanggil tmnas Swedia bersama 25 pemain lainnya untuk melakoni dua laga Kulifikasi Piala Dunia Qatar 2022 dan satu uji coba pada akhir Maret 2021.

Sama seperti di AC Milan, Ibrahimovic juga memberi kontribusi nyata ketika kembali memperkuat timnas Swedia.

Ibrahimovic tercatat menyumbang masing-masing satu assist ketika Swedia mengalahkan Georgia 1-0 dan membekuk Kosovo tiga tol tanpa balas pada ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022.

https://bola.kompas.com/read/2021/04/11/17300058/ibrahimovic-selangkah-lagi-teken-kontrak-anyar-di-ac-milan

Terkini Lainnya

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke