Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Inter Milan Vs Genoa, Conte Sebut 2 Faktor Utama Kemenangan Nerazzurri

KOMPAS.com - Pelatih Inter Milan, Antonio Conte, membuka dua kunci utama kemenangan 3-0 timnya atas Genoa dalam lanjutan kompetisi teratas Liga Italia, Serie A, pada Minggu (28/2/2021) malam WIB.

Pertama, Antonio Conte menekankan keberhasilan para pemain Inter dalam menjalankan strategi ketika bertahan secara tepat dalam laga di Stadion Giuseppe Meazza tersebut.

Di sisi lain, Nerazzurri, julukan Inter, bisa membuat tiga gol di laga tersebut yang masing-masing dicetak oleh Romelu Lukaku, Matteo Darmian, dan Alexis Sanchez.

"Kami mampu menerapkan pendekatan tepat, dengan tidak membiarkan para pemain Genoa melepaskan banyak umpan silang," kata Conte seperti dilansir dari Football Italia.

"Saya sendiri puas melihat tim ini mampu mencetak tiga gol, sekaligus memaksa Mattia Perin (kiper Genoa) harus membuat sejumlah penyelamatan penting," katanya.

Kedua, di luar penerapan taktik untuk meredam serangan Genoa dari sektor sayap, pelatih 51 tahun itu menyebut para pemain Inter sudah berhasil membangun identitas permainan tersendiri.

Romelu Lukaku dan kolega dianggap Conte sudah mampu mengelola alur permainan dengan lebih percaya diri.

Hal tersebut menjadi penting karena Inter akan menjalani banyak pertandingan penting di ajang Serie A pada sisa musim ini.

"Kerja keras para pemain terbayar, sebuah proses yang sebetulnya sudah dimulai sejak tahun lalu," ujar Conte.

"Mereka mulai bisa menunjukkan reaksi tepat ketika menguasai ataupun kehilangan bola, begitu juga ketika harus menjadi agresif maupun bermain dengan lebih sabar."

Tambahan tiga angka dari laga kontra Genoa membuat Inter menjaga keunggulan empat angka atas AC Milan di puncak klasemen sementara Serie A.

Inter saat ini telah mengoleksi 56 poin dari 24 pekan pertandingan Serie A, termasuk meraih kemenangan dalam lima pertandingan terakhir.

Laju positif tersebut bisa berlanjut ketika Inter melawat ke kandang Parma pada laga selanjutnya, pada Kamis (4/3/2021) waktu setempat.

https://bola.kompas.com/read/2021/03/01/07300098/inter-milan-vs-genoa-conte-sebut-2-faktor-utama-kemenangan-nerazzurri

Terkini Lainnya

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke