Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Gareth Bale Pulang, Juga "Tumbang", Mourinho Beri Tanggapan

KOMPAS.com - Pelatih Tottenham Hotspur, Jose Mourinho, memberi tanggapan soal Gareth Bale yang baru direkrut kembali oleh timnya dan dalam keadaan "tumbang", alias cedera.

Mourinho berharap masa pemulihan cedera lutut Gareth Bale bisa selesai lebih cepat dari waktu yang ditetapkan.

Seperti diketahui, Gareth Bale kembali berseragam Tottenham Hotspur setelah tujuh tahun membela Real Madrid.

Namun, Bale tak bisa langsung merumput bareng Tottenham sebab dia mengalami cedera lutut saat membela tim nasional Wales pada laga internasional.

Gareth Bale yang saat ini masih menjalani perawatan cedera lutut diperkirakan baru bisa membela Tottenham pada pertengahan Oktober.

Jose Mourinho meyakini motivasi besar Gareth Bale untuk segera bertanding bisa membantunya cepat pulih.

"Saya tidak tahu kapan Gareth Bale bisa bermain lagi," kata Jose Mourinho dilansir dari Goal.

"Satu-satunya yang saya tahu adalah motivasinya tinggi. Dia sangat senang bersama klub yang ada di hatinya, dia senang bermain untuk kami," tuturnya.

"Ketika seorang pemain memiliki motivasi ini, sering kali Anda bisa lebih cepat bugar dan siap untuk bermain lagi," katanya.

"Kami sangat senang memilikinya dan membantunya untuk kembali ke level yang membuatnya menjadi salah satu pemain terbaik di dunia," ucap Mourinho.

Sementara itu, Gareth Bale sendiri sudah mengungkapkan tekadnya bersama Tottenham Hotspur, klub yang pernah dibelanya, pada musim ini.

Dia ingin mengembalikan mentalitas juara ke tubuh Tottenham Hotspur dan membantu klub memenangi trofi.

"Saya pikir memenangi trofi bersama Real Madrid dan melangkah jauh dengan tim nasional membuat saya memiliki mentalitas juara untuk memenangi trofi," ucap Bale.

"Mudah-mudahan saya bisa membawa mentalitas itu ke ruang ganti (Tottenham). Membawa keyakinan bahwa kami bisa memenangi trofi dan waktu untuk melakukannya adalah musim ini," ucapnya.

"Saya ingin mengembalikan mentalitas itu ke Tottenham Hotspur," tutur Gareth Bale.

Tottenham Hotspur selanjutnya akan menjamu Newcastle pada pertandingan Liga Inggris 2020-2021.

Duel kedua tim dijadwalkan berlangsung di Stadion Tottenham Hotspur, Minggu (27/9/2020) pukul 20.00 WIB.

https://bola.kompas.com/read/2020/09/21/22400078/gareth-bale-pulang-juga-tumbang-mourinho-beri-tanggapan

Terkini Lainnya

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke