Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Robert Alberts Anggap Permainan Persib Kurang Agresif

BANDUNG, KOMPAS.com - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, merespons positif performa pemainnya dalam uji tanding dengan Tira-Persikabo. Uji tanding antara Persib vs Tira-Persikabo berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu (5/9/2020).

Uji tanding tersebut berlangsung dalam dua sesi pertandingan. Pada sesi pertama, Persib dan Tira-Persikabo bermain imbang dengan skor 2-2.

Hasil sama kuat juga diraih kedua kesebelasan dalam pertandingan sesi kedua. Dalam partai tersebut, Persib dan Tira-Persikabo mengakhiri laga dengan skor, 0-0.

"Kami mendapatkan suasana yang kompetitif hari ini, dan memang itu yang dibutuhkan. Tira juga bermain bagus meski tanpa beberapa pemain asing tapi tetap memainkan sepak bola menyerang," kata Alberts melalui telekonferensi via Zoom, seusai pertandingan.

Secara keseluruhan, Alberts memuji respons yang diperlihatkan pemainnya dalam uji tanding dengan Tira-Persikabo. Menurut Alberts, kondisi fisik Supardi Nasir dkk tampak mulai meningkat.

Dikatakan Alberts, para pemainnya sudah mulai bisa mempertahankan tempo permainan dengan baik. Memang pada menit ke-70, tempo permainan Persib mengalami penurunan. Akan tetapi, hal tersebut dikarenakan strategi pergantian pemain.

"Tapi yang menjadi fokus analisa saya adalah stamina dan juga jarak yang ditempuh pemain di pertandingan ini baik di babak pertama maupun kedua karena ada jarak tertentu yang seharusnya bisa dicapai untuk menjadi tim papan atas dan itu yang akan kami analisa," ujar Alberts.

Pelatih asal Belanda itu juga mengemukakan sejumlah evaluasi yang menjadi catatan untuk diperbaiki. Menurut Alberts, dalam pertandingan tersebut, para pemain Persib bermain terlalu lambat.

Hal tersebut memberi kesempatan bagi lawan untuk segera mengorganisir pertahanan dan menutup celah aliran serangan Persib. Selain itu, para pemainnya juga masih lambat dalam merespons serangan lawan melalui bola mati.

"Ada banyak hal. Tentunya bagus bermain selama 90 menit tapi kami harus bermain lebih cepat dalam hal transisi dalam bertahan dan menyerang. Kami harus lebih agresif dan memenangi bola bukan hanya di menit-menit akhir tapi sejak awal," ungkap Alberts.

"Kami harus lebih cepat dalam memainkan operan-operan dan kami juga harus lebih kuat dalam menghadapi bola mati dalam bertahan karena terlalu mudah bagi tim lawan untuk memenangi bola pertama. Kami harus berbenah selama satu pekan ini," imbuh dia.

https://bola.kompas.com/read/2020/09/06/09000008/robert-alberts-anggap-permainan-persib-kurang-agresif

Terkini Lainnya

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke