Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kekhawatiran dan Optimisme Sutan Zico Terhadap Kehadiran Shin Tae-yong

KOMPAS.com - Pemain timnas U19 Indonesia, Sutan Zico, memberikan tanggapannya terkait keputusan PSSI memilih Shin Tae-yong sebagai pelatih timnas Indonesia.

Shin Tae-yong resmi menjabat sebagai pelatih timnas Indonesia, Sabtu (28/12/2019).

Ia diperkenalkan kepada publik oleh PSSI di Stadion Pakansari, Bogor, sebelum laga leg kedua final Liga 1 Putri 2019.

Selain akan melatih timnas senior, juru taktik asal Korea Selatan itu juga ditugaskan menemani timnas U20 Indonesia di ajang Piala Dunia U20 2021.

Indonesia didapuk sebagai tuan rumah kompetisi sepak bola terakbar di dunia untuk kelompok usia U20 tersebut.

Sebagai salah satu pemain yang diproyeksikan tampil di Piala Dunia U20 tersebut, Sutan Zico ikut angkat bicara soal pelatih barunya itu.

Penyerang 17 tahun itu membayangkan bahwa ia dan rekan-rekan akan menghadapi kesulitan komunikasi dengan Shin Tae-yong.

"Pasti komunikasi lebih susah, tetapi dengar-dengar nanti ada penerjemah juga," ujar Sutan Zico, dikutip dari Tribun Jakarta.

Pemain lulusan Garuda Select ini juga menuturkan bahwa ia dan rekan-rekan setimnya di timnas U19 harus siap dengan taktik yang diterapkan Shin Tae-yong.

Sebab, pelatih yang membesut Korea Selatan di Piala Dunia 2018 itu terkenal fasih memainkan skema dan formasi permainan.

"Beradaptasi lebih cepat lagi dengan pelatih baru ya harus mengerti taktik, pokoknya harus adaptasi lebih cepat," ucap Zico.

Senada dengannya, pemain timnas U19 yang lain, Adi Satrio, juga mulai bersiap dengan metode pelatihan baru akan diterapkan Shin Tae-yong.

"Ya harus siap adaptasi lingkungan baru, pelatih baru, metode latihan baru, harus persiapkan diri juga," ujar Adi Satrio.

https://bola.kompas.com/read/2019/12/29/04000018/kekhawatiran-dan-optimisme-sutan-zico-terhadap-kehadiran-shin-tae-yong

Terkini Lainnya

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

Sports
Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Internasional
Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Liga Champions
Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Internasional
Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Timnas Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas Indonesia
Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke