Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Masuk Final SEA Games 2019, Peluang Besar Timnas Voli Putra Rebut Emas

KOMPAS.com - Timnas voli putra Indonesia memiliki peluang besar untuk meraih medali emas dalam ajang SEA Games 2019.

Mereka akan bertemu tuan rumah Filipina di partai puncak SEA Games 2019 cabang olahraga voli indoor pada Selasa (10/12/2019) besok.

Kepastian masuk final tersebut seusai mengalahkan Myanmar di semifinal dengan skor 3-0 (25-19, 25-23, 25-15) pada Minggu (8/12/2019).

Melawan Filipina, Indonesia serasa di atas angin. Pasalnya, skuad Garuda pernah bertemu sebelumnya dengan tuan rumah saat babak penyisihan Pul B.

Indonesia menang telak 3-0 atas Filipina lewat laga sengit, yakni 25-23, 32-30, dan 25-20.

Sementara Thailand yang diunggulkan meraih medali emas SEA Games 2019 kandas melawan Filipina di semifinal.

Filipina di luar dugaan mampu menumbangkan Thailand yang merupakan peraih medali emas SEA Games sejak 2011, dengan skor 3-2 (17-25, 25-20, 23-25, 27-25, 17-15).

Kesempatan emas ini tentu bisa membuat Indonesia memutus dominasi Thailand di cabor voli indoor.

"Sampai saat ini, bukannya sombong, Indonesia belum pernah kehilangan satu set pun," kata Manajer Tim Voli Indonesia, Santiaji, yang dikutip dari BolaSport.

"Ini merupakan modal buat kawan-kawan tim putra untuk meraih kemenangan pada final nanti," ucap dia.

Indonesia kali terakhir menjadi peraih medali emas pada 2009 di Vientiane, Laos.

"Saya sering sampaikan kepada mereka, baik pelatih maupun pemain, kepercayaan diri itu diperlukan di mana pun," kata Santiaji.

"Jadi, saling percaya antarteman dan percaya pada diri sendiri bahwa ini adalah pertandingan yang harus dimenangi. Itu modal utama kami, teman-teman di lapangan," katanya.

Hasil apik timnas voli putra Indonesia ini tak lepas dari racikan strategi pelatih Li Quijiang.

Tangan dingin pelatih yang akrab disapa Mister Li itu kembali mampu membuat I Putu Randu Wahyu Pradana cs tampil maksimal.

Sejatinya, pelatih kelahiran Chengdu, Sichuan, China, 22 Agustus 1954, itu sudah pensiun dan kembali ke kampung halaman pada 2014.

Namun, pada 2018 dia dipanggil lagi untuk menukangi tim putra Jakarta BNI Taplus di Proliga.

Karena rekam jejak prestasinya, Mister Li dipanggil lagi untuk melatih timnas putra pada SEA Games kali ini.

Asisten pelatih timnas voli putra Indonesia, Pascal Wilmar, mengatakan bahwa Mister Li sudah memiliki formula untuk menghadapi setiap pemain yang akan dihadapi pada partai final.

"Yang penting, satu hari sebelum final kami akan recovery. Kami akan mempelajari lawan. Ini kesempatan anak-anak meraih emas," ujar Pascal.

https://bola.kompas.com/read/2019/12/09/09200028/masuk-final-sea-games-2019-peluang-besar-timnas-voli-putra-rebut-emas

Terkini Lainnya

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke