Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cabor Dayung Lampaui Target Emas SEA Games 2019

KOMPAS.com - Tim dayung Indonesia telah melampaui target medali emas pada SEA Games 2019.

Tim dayung Indonesia panen emas pada hari kedelapan penyelenggaraan SEA Games 2019.

Para wakil Merah Putih pada cabor tersebut sedikitnya mengantongi lima emas dalam perlombaan yang berlangsung di Subic Bay Arena, Minggu (8/12/2019).

Secara keseluruhan, sejak Jumat (6/1/2019) lalu, tim dayung Indonesia yang turun pada nomor Kano, Kayak Rwoing, dan Traditional Boat (perahu naga), telah mengoleksi 10 emas, tiga perak, dan tiga perunggu.

Perolehan emas itu telah melebihi target yang ditetapkan sebelumnya.

Untuk ajang SEA Games 2019, tim dayung Indonesia hanya ditargetkan meraih lima emas.

"Ini sangat luar biasa, dari 19 nomor kami merebut 10 emas, padahal target kami tadinya hanya lima emas," kata Ketua Umum PB PODSI (Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia), Basoeki Hadimoeljono.

Target lima medali emas tersebut bukan sikap pesimistis, melainkan sikap realistis mengingat banyak keterbatasan yang dialami tim dayung Indoenesia selama persiapan.

"Target hanya lima emas karena kami sadar banyak keterbatasan selama persiapan. Hasil 10 emas ini sangat mengharukan," Basoeki menambahkan.

"Ini (medali emas) berkat latihan yang serius dan kerja keras pelatih, atlet, serta pengurus," ujar Basoeki.

Lebih lanjut, Basoeki berharap, ke depan ada perhatian yang lebih baik kepada pelatih, atlet, dan jajaran pengusur PODSI agar bisa mengukir prestasi yang lebih tinggi seperti pada Olimpiade Tokyo 2020 dan Asian Games 2022.

"Kami harus memberikan perhatian yang lebih karena saya pun sadar belum memberikan banyak buat PODSI," tutur Basoeki

"Ke depan ada Olimpiade di Tokyo. Mudah-mudahan semangat Merah Putih terus terjaga," ucap Basoeki.

Sementara itu, hingga berita ini ditayangkan, Indonesia masih kokoh di posisi runner-up klasemen medali SEA Games.

Indoenesia telah mengumpulkan total 203 medali, dengan rincian 66 emas, 61 perak, 76 perunggu.

https://bola.kompas.com/read/2019/12/08/22210018/cabor-dayung-lampaui-target-emas-sea-games-2019

Terkini Lainnya

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Motivasi 'Tolak Kalah' dari Bobotoh

Persib Tatap Championship Series, Motivasi "Tolak Kalah" dari Bobotoh

Liga Indonesia
Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia
PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

Internasional
Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas Indonesia
Saat Rekor Penalti Pemain Guinea Ternoda dalam Laga Vs Timnas U23 Indonesia...

Saat Rekor Penalti Pemain Guinea Ternoda dalam Laga Vs Timnas U23 Indonesia...

Internasional
Guinea dan Ilaix Moriba Diserbu Komentar Rasis, Sepak Bola Seharusnya Mempersatukan

Guinea dan Ilaix Moriba Diserbu Komentar Rasis, Sepak Bola Seharusnya Mempersatukan

Timnas Indonesia
Guinea Masuk Grup 'Neraka' Olimpiade 2024, Pelatih Reuni dengan Henry

Guinea Masuk Grup "Neraka" Olimpiade 2024, Pelatih Reuni dengan Henry

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Usai Garuda Muda Jalani Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Timnas Indonesia Usai Garuda Muda Jalani Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Pelatih Guinea Tiga Kali Ucap 'Sulit' Usai Lawan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Guinea Tiga Kali Ucap "Sulit" Usai Lawan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Internasional
Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Liga Indonesia
Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke