Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cristiano Ronaldo Absen, Laga Lecce Vs Juventus Berakhir Imbang

LECCE, KOMPAS.com - Laga Lecce vs Juventus dalam pekan ke-9 Serie A - kasta teratas Liga Italia, Sabtu (26/12/2019), berakhir imbang 1-1. 

Cristiano Ronaldo absen pada pertandingan Lecce vs Juventus di Stadion Via del Mare tersebut. 

Pelatih Juventus, Maurizio Sarri, memang mengistirahatkan Cristiano Ronaldo yang tampil penuh dalam 10 laga musim ini. 

Tanpa Cristiano Ronaldo, Juventus dibuat kesulitan oleh tim promosi Lecce, meski mendominasi jalannya pertandingan.

I Bianconeri memiliki 68 persen penguasaan bola dan 16 peluang, berbanding 9 milik tuan rumah. Tetapi, keunggulan itu tak bisa dikonversi dengan baik.  

Pada pertandingan tersebut, Gonzalo Higuain - yang menjalani laga ke-200 di Serie A, 100 di antaranya bersama Juventus - sebenarnya sempat mencetak gol pada menit ke-18. 

Namun, setelah melihat tayangan Video Alat Bantu Wasit (VAR), gol itu dianulir lantaran Gonzalo Higuain berada dalam posisi offside saat menerima bola hasil sepakan Alex Sandro. 

Babak pertama laga Lecce vs Juventus ini pun berakhir imbang tanpa gol. 

Lima menit babak kedua berjalan, Juventus unggul terlebih dahulu lewat penalti Paulo Dybala. 

Sepakan kaki kiri Paulo Dybala menaklukkan kiper Lecce, Gabriel. 

Akan tetapi, keunggulan Juventus tak bertahan lama. Enam menit berselang, Lecce bisa menyamakan kedudukan. 

Seperti halnya gol Dybala, Lecce mencetak gol via titik putih yang dieksekusi dengan baik oleh Marco Mancosu. 

Tak ada gol tambahan pada sisa laga. Hasil Liga Italia pada laga Lecce vs Juventus pun berakhir sama kuat 1-1. 

Dengan hasil ini, Juventus memang masih memimpin klasemen Liga Italia dengan 23 poin dari 9 laga. 

Hanya, posisi mereka yang unggu dua angka atas Inter Milan, bisa tersalip pada malam ini. 

Inter Milan berpotensi naik ke puncak klasemen Liga Italia andai menang pada laga versus Parma, beberapa jam setelah laga Lecce vs Juventus. 

Starting XI Lecce vs Juventus: 

Lecce (4-3-3): 21-Gabriel; 27-Marco Calderoni, 5-Fabio Lucioni, 13-Luca Rossettini, 16-Biaigio Meccariello; 4-Jacopo Perticcione, 37-Zan Majer, 77-Panagiotis Tachtsidis; 8-Marco Mancosu; 17-Diego Farias, 30-Khouma Babacar

Pelatih: Fabio Liverani

Juventus (4-3-3): 1-Wojciech Szczesny; 2-Danilo, 19-Leonardo Bonucci, 4-Matthijs De Ligt, 12-Alex Sandro; Rodrigo Bentancur, 23-Emre Can, 5-Miralem Pjanic, 25-Adrien Rabiot; 33-Federico Bernardeschi, 10-Paulo Dybala, 21-Gonzalo Higuain

Pelatih: Maurizio Sarri

https://bola.kompas.com/read/2019/10/26/22013348/cristiano-ronaldo-absen-laga-lecce-vs-juventus-berakhir-imbang

Terkini Lainnya

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke