Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Wanda Nara Klaim Kekalahan Inter Milan Akibat Kehilangan Mauro Icardi

KOMPAS.com – Wanda Nara mengatakan bahwa kekalahan Inter Milan di pekan ke 8 Serie A disebabkan tidak adanya Mauro Icardi di lini serang mereka.

Pernyataan tersebut dia ungkapkan sebagai bentuk balasan atas kekecewaan terhadap Inter yang tidak ingin mempertahankan sang striker.

Raksasa Italia, Inter Milan, datang dengan catatan mentereng dengan rekor 100 persen kemenangan dalam enam pertandingan terakhir Serie A saat melawan Juventus.

Mereka menjamu Si Nyonya Tua di Stadion kebanggaan warga Kota Milan San Siro pada hari Senin (7/10/2019) kemarin.

Modal catatan mengesankan sapu bersih kemenangan ternyata tidaklah cukup bagi klub berjuluk I nerazzuri.

Inter justru harus mengakui keunggulan Juventus dengan skor 1-2, setelah penyerang Argentina, Gonzalo Higuain mengemas gol kemenangan.

Di lain pihak, Mauro Icardi kini tengah menikmati kehidupan baru bersama Paris Saint-Germain (PSG).

Pada musim 2019-2020, Icardi berhasil mengemas dua gol dari total empat penampilan bersama PSG.

Dilansir BolaSport.com dari Daily Mail, istri sekaligus agen Mauro Icardi, Wanda Nara mengungkapkan bahwa keluarganya menyaksikan laga Inter Milan melawan Juventus.

Menurut Nara, Inter Milan seakan kehilangan sentuhan di lini depan sejak hengkangnya Icardi.

"Kami menonton laga Inter-Juventus, tentu saja. Pada babak pertama, terlihat bahwa Inter harus melakukan sesuatu yang lebih," ucap Nara

"Inter tentu merindukan Icardi, Anda merindukan Icardi di Liga Italia dan juga Liga Champions, Icardi mengemas delapan gol dari 11 pertandingan melawan Juventus," tutur Nara menambahkan.

Penyerang Argentina, Mauro Icardi, punya sejarah yang bagus kala menghadapi Juventus dengan catatan gol tersebut.

Meski demikian, secara hasil catatan kekalahan yang diterima Inter Milan tak jauh berbeda saat Icardi masih berseragam Inter.

Hasilnya Inter hanya menang dua kali, empat kali imbang, sedangkan delapan laga sisanya Juventus meraih kemenangan.

Icardi dipinjamkan Inter ke PSG guna memberi ruang pada penyerang timnas Belgia, Romelu Lukaku, yang didatangkan dari Manchester United pada musim panas 2019.

https://bola.kompas.com/read/2019/10/09/05000068/wanda-nara-klaim-kekalahan-inter-milan-akibat-kehilangan-mauro-icardi

Terkini Lainnya

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Liga Indonesia
Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Timnas Indonesia
Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Liga Indonesia
Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Timnas Indonesia
PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

Liga Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Timnas Indonesia
Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Badminton
Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Liga Indonesia
Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Liga Indonesia
Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Liga Indonesia
Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke