Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Sidang Terbaru Komdis PSSI, Umuh Muchtar Lagi-lagi Dihukum

JAKARTA, KOMPAS.com - Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar, lagi-lagi dijatuhkan hukuman dari Komdisi Disiplin PSSI.

Hukuman itu merupakan hasil sidang terbaru yang dilakukan Komdis PSSI, Rabu (14/8/2019).

Hasil sidangnya sendiri diumumkan pada Jumat (16/8/2019).

Dalam putusannya, Komdis PSSI menjatuhkan sanksi larangan masuk stadion sebanyak tiga kali pertandingan kepada Umuh.

Hukuman diberikan akibat Umuh mengucapkan kata-kata yang tidak patut di media terkait hasil akhir kompetisi Liga 1 tahun 2019.

Peristiwanya disebut terjadi pada 2 Agustus lalu.

Sebelumnya, Umuh juga dihukum akibat dianggap melontarkan kata-kata tidak pantas kepada wasit pasca-laga Persib vs Bali United, 26 Juli lalu.

Akibatnya, Umuh dijatuhi hukuman percobaan dilarang masuk ke stadion selama tiga bulan sampai akhir putaran pertama kompetisi tahun 2019.

Pada keputusan terbarunya, PSSI menyatakan hukuman yang dijatuhkan ke Umuh masih tetap berlaku.

Berikut hasil lengkap hasil sidang Komdis PSSI per 14 Agustus 2019:

1. Persela Lamongan
- Nama kompetisi: Shopee Liga 1 2019
- Pertandingan: Persela Lamongan vs Borneo FC
- Tanggal kejadian: 29 Juli 2019
- Jenis pelanggaran: Pelemparan botol ke dalam lapangan dan masuk ke dalam lapangan
- Hukuman: Denda Rp. 100.000.000

2. Panitia pelaksana pertandingan Persela Lamongan
- Nama kompetisi: Shopee Liga 1 2019
- Pertandingan: Persela Lamongan vs Borneo FC
- Tanggal kejadian: 29 Juli 2019
- Jenis pelanggaran: Gagal memberikan rasa aman dan nyaman
- Hukuman: Denda Rp. 25.000.000

3. Arema FC
- Nama kompetisi: Shopee Liga 1 2019
- Pertandingan: Arema FC vs Persib Bandung
- Tanggal kejadian: 30 Juli 2019
- Jenis pelanggaran: Penyalaan flare
- Hukuman: Denda Rp. 75.000.000

4. Madura United FC
- Nama kompetisi: Shopee Liga 1 2019
- Pertandingan: Madura United FC vs PSS Sleman
- Tanggal kejadian: 31 Juli 2019
- Jenis pelanggaran: Pelemparan botol ke dalam lapangan
- Hukuman: Denda Rp. 30.000.000

5. Persebaya Surabaya
- Nama kompetisi: Shopee Liga 1 2019
- Pertandingan: Persebaya Surabaya vs Persipura Jayapura
- Tanggal kejadian: 2 Agustus 2019
- Jenis pelanggaran: 5 Kartu Kuninng dalam satu pertandingan
- Hukuman: Denda Rp. 50.000.000

6. Persebaya Surabaya
- Nama kompetisi: Shopee Liga 1 2019
- Pertandingan: Persebaya Surabaya vs Persipura Jayapura
- Tanggal kejadian: 2 Agustus 2019
- Jenis pelanggaran: Pelemparan botol ke bench pemain lawan
- Hukuman: Denda Rp. 75.000.000

7. Manajer Persib Bandung Sdr. Umuh Muchtar
- Nama kompetisi: Shopee Liga 1 2019
- Tanggal kejadian: 2 Agustus 2019
- Jenis pelanggaran: Mengucapkan kata-kata yang tidak patut di media terkait hasil akhir
kompetisi Shopee Liga 1 tahun 2019
- Hukuman: Larangan masuk stadion sebanyak 3 kali pertandingan
(Catatan : hukuman sebelumnya yang diterima oleh Sdr. Umuh Muchtar berupa hukuman
percobaan masih tetap berlaku)

8. Pemain Persewar Waropen, Anthonius Marinus
- Nama kompetisi: Liga 2 2019
- Pertandingan: PSIM Jogja vs Persewar Waropen
- Tanggal kejadian: 29 Juli 2019
- Jenis pelanggaran: Perbuatan tidak pantas terhadap wasit
- Hukuman: Larangan beraktivitas selama 6 (enam) bulan

9. Pemain Persewar Waropen, Barep Wahyudi
- Nama kompetisi: Liga 2 2019
- Pertandingan: PSIM Jogja vs Persewar Waropen
- Tanggal kejadian: 29 Juli 2019
- Jenis pelanggaran: Penyerangan terhadap wasit
- Hukuman: Larangan beraktivitas selama 6 (enam) bulan

10. PSIM Yogyakarta
- Nama kompetisi: Liga 2 2019
- Pertandingan: PSIM Jogja vs Persewar Waropen
- Tanggal kejadian: 29 Juli 2019
- Jenis pelanggaran: Pelemparan botol ke bench pemain lawan
- Hukuman: Denda Rp. 22.500.000

11. Pemain PSMS, M Choirun Nasirin
- Nama kompetisi: Liga 2 2019
- Pertandingan: PSMS vs Sriwijaya FC
- Tanggal kejadian: 1 Agustus 2019
- Jenis pelanggaran: Menendang pemain lawan
- Hukuman: Larangan bermain sebanyak 1 (satu) pertandingan

12. PSMS Medan
- Nama kompetisi: Liga 2 2019
- Pertandingan: PSMS vs Sriwijaya FC
- Tanggal kejadian: 1 Agustus 2019
- Jenis pelanggaran: Penyalaan smoke bomb
- Hukuman: Denda Rp. 25.000.000

13. Pemain Madura FC, Bayu Firmansyah
- Nama kompetisi: Liga 2 2019
- Pertandingan: Madura FC vs Persik Kediri
- Tanggal kejadian: 2 Agustus 2019
- Jenis pelanggaran: Terlibat keributan dengan pemain lawan
- Hukuman: Larangan bermain sebanyak 1 (satu) pertandingan

14. Madura FC
- Nama kompetisi: Liga 2 2019
- Pertandingan: Madura FC vs Persik Kediri
- Tanggal kejadian: 2 Agustus 2019
- Jenis pelanggaran: Protes bersama-sama terhadap wasit serta mendorong-dorong wasit
- Hukuman: Denda Rp. 50.000.000

15. Persik Kediri
- Nama kompetisi: Liga 2 2019
- Pertandingan: Madura FC vs Persik Kediri
- Tanggal kejadian: 2 Agustus 2019
- Jenis pelanggaran: Protes Bersama-sama terhadap wasit serta mendorong-dorong wasit
- Hukuman: Denda Rp. 50.000.000

16. Persita Tangerang
- Nama kompetisi: Liga 2 2019
- Pertandingan: Persita Tangerang vs Cilegon United
- Tanggal kejadian: 2 Agustus 2019
- Jenis pelanggaran: Masuk ke dalam lapangan
- Hukuman: Denda Rp. 30.000.000

17. Martapura FC
- Nama kompetisi: Liga 2 2019
- Pertandingan: Martapura FC vs Persiba Balikpapan
- Tanggal kejadian: 3 Agustus 2019
- Jenis pelanggaran: Penyalaan smoke bomb
- Hukuman: Denda Rp. 25.000.000

18. Martapura FC
- Nama kompetisi: Liga 2 2019
- Pertandingan: Martapura FC vs Persiba Balikpapan
- Tanggal kejadian: 3 Agustus 2019
- Jenis pelanggaran: Terlibat kericuhan dengan tim lawan
- Hukuman: Denda Rp. 50.000.000

19. Persiba Balikpapan
- Nama kompetisi: Liga 2 2019
- Pertandingan: Martapura FC vs Persiba Balikpapan
- Tanggal kejadian: 3 Agustus 2019
- Jenis pelanggaran: Terlibat kericuhan dengan tim lawan
- Hukuman: Denda Rp. 50.000.000

20. Pelatih Persik Kediri, Budiarjo Thalib
- Nama kompetisi: Liga 2 2019
- Pertandingan: Persik Kediri vs Persewar Waropen
- Tanggal kejadian: 14 Juli 2019
- Jenis pelanggaran: Menghampiri dan memegan bagian tubuh wasit
- Hukuman: Larangan duduk di bench dan masuk ke dalam ruang ganti sebanyak 4 (empat)
pertandingan

21. Panitia pelaksana pertandingan, Persik Kediri
- Nama kompetisi: Liga 2 2019
- Pertandingan: Persik Kediri vs Persewar Waropen
- Tanggal kejadian: 14 Juli 2019
- Jenis pelanggaran: Gagal memberikan rasa aman dan nyaman
- Hukuman: Denda Rp. 25.000.000

22. Ofisial Semen Padang FC U-20, Aprius
- Nama kompetisi: Liga U-20 2019
- Pertandingan: PS Sleman U-20 vs Semen Padang FC U-20
- Tanggal kejadian: 20 Juli 2019
- Jenis pelanggaran: Berkata tidak patut terhadap wasit
- Hukuman: Percobaan larangan memasuki stadion selama 3 (tiga) bulan dengan masa percobaan
sampai akhir kompetisi U-20 tahun 2019

23. Direktur Teknik, Perseru Badak Lampung FC U-20, Jaino Matos
- Nama kompetisi: Liga U-20 2019
- Pertandingan: Perseru Badak Lampung FC U-20 vs Persija Jakarta U-20
- Tanggal kejadian: 20 Juli 2019
- Jenis pelanggaran: Terlibat adu mulut dengan ofisial tim lawan
- Hukuman: Larangan duduk di bench dan masuk ke ruang ganti sebanyak 1 (satu) pertandingan

24. Ofisial Persija Jakarta U-20, Muhammad Arief
- Nama kompetisi: Liga U-20 2019
- Pertandingan: Perseru Badak Lampung FC U-20 vs Persija Jakarta U-20
- Tanggal kejadian: 20 Juli 2019
- Jenis pelanggaran: Terlibat adu mulut dengan ofisial tim lawan
- Hukuman: Larangan duduk di bench dan masuk ruang ganti sebanyak 1 (satu) pertandingan

25. Persija Jakarta U-20
- Nama kompetisi: Liga U-20 2019
- Pertandingan: Perseru Badak Lampung FC U-20 vs Persija Jakarta U-20
- Tanggal kejadian: 20 Juli 2019
- Jenis pelanggaran: Merusak ruang ganti
- Hukuman: Denda Rp. 25.000.000

26. Pemain Arema FC U-20, Zidane Aldrin
- Nama kompetisi: Liga U-20 2019
- Pertandingan: Persib Bandung U-20 vs Arema FC U-20
- Tanggal kejadian: 3 Agustus 2019
- Jenis pelanggaran: Menendang wasit
- Hukuman: Larangan bermain sebanyak 1 (satu) pertandingan

27. Persib Bandung U-20
- Nama kompetisi: Liga U-20 2019
- Pertandingan: Persib Bandung U-20 vs Arema FC U-20
- Tanggal kejadian: 3 Agustus 2019
- Jenis pelanggaran: Masuk ke dalam lapangan serta melakukan pelemparan botol
- Hukuman: Denda Rp. 25.000.000

28. Panitia pelaksana pertandingan Persib Bandung U-20
- Nama kompetisi: Liga U-20 2019
- Pertandingan: Persib Bandung U-20 vs Arema FC U-20
- Tanggal kejadian: 3 Agustus 2019
- Jenis pelanggaran: Gagal memberikan rasa aman dan nyaman
- Hukuman: Denda Rp. 25.000.000

https://bola.kompas.com/read/2019/08/16/17100058/hasil-sidang-terbaru-komdis-pssi-umuh-muchtar-lagi-lagi-dihukum

Terkini Lainnya

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke