Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Zaenuri Sakit, Duet Arif-Jairo Bakal Kawal Pertahanan Persela

LAMONGAN, KOMPAS.com - Musim lalu, Persela Lamongan memiliki duet stopper andalan dalam sosok Arif Satria dan Wallace Costa.

Namun, setelah Wallace hengkang, Persela kemudian mendatangkan Jairo Rodriguez, yang berpeluang besar tampil sebagai starter saat menghadapi Bali United di Stadion Surajaya, Senin (18/2/2019) malam.

Terlebih, Muhammad Zaenuri yang juga dimiliki Persela di posisi stopper, saat ini juga sedang dalam kondisi kurang sehat dan besar kemungkinan tidak bisa dimainkan lawan Bali United.

"Zaenuri memang sakit, jadi pilihannya ya memang nanti Arif dan Jairo. Sehingga leg pertama dan dua, kondisi Zaenuri cukup berat untuk dimainkan, dengan leg satu dan dua jaraknya mepet sekali sehingga saya harus persiapkan pemain yang siap," ujar pelatih Persela, Aji Santoso, Minggu (17/2/2019).

Tidak hanya mengomentari sektor pertahanan, Aji juga optimistis Washington Brandao yang didatangkan untuk menggantikan peran Loris Arnaud, bakal mampu menjadi andalan di lini depan meski memiliki karakter cukup berbeda.

"Saya kira tidak ada masalah. Memang setiap striker itu memiliki karakter yang berbeda-beda, tidak ada masalah. Memang yang jadi masalah sedikit, Brandao baru dua kali latihan bersama kami, jadi itu yang bagi saya masih perlu waktu untuk bisa nyetel dengan para pemain-pemain lain," ucap dia.

"Dia (Brandao) lebih mobile, aktif, sedangkan Loris striker tipikal targetman. Hanya, bagi saya, dia harus bisa membuktikan kualitas dengan membobol gawang lawan," kata dia.

Sama seperti Zaenuri, Persela juga masih belum bisa mengandalkan tenaga Muhammad Fahmi Al Ayyubi di lini depan saat menghadapi Bali United lantaran masih dalam tahap pemulihan cedera.

https://bola.kompas.com/read/2019/02/18/10340048/zaenuri-sakit-duet-arif-jairo-bakal-kawal-pertahanan-persela

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke