Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perpisahan Emosional Thiago Motta, Belum Mau Singgung Juventus

Kompas.com - 25/05/2024, 05:34 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Pelatih Bologna, Thiago Motta, tak bisa menahan air mata pada laga terakhirnya menukangi kubu Serie A tersebut saat menghadapi Genoa pada Sabtu (25/5/2024) dini hari WIB.

Thiago Motta menutup masa pengabdian dua tahun di Bologna dengan kekalahan 0-2 saat bertandang ke markas Genoa pada laga lanjutan Serie A tersebut.

Ruslan Malinovsky dan Vitinha memastikan Motta tak bisa menutup laga terakhirnya dengan tiga poin penuh.

Namun, kubu Rossoblu tetap berhak atas kelolosan ke Liga Champions untuk kali pertama sepanjang sejarah.

"Ini mengakhiri sebuah era luar biasa, kami mengalami emosi dan momen-momen tersebut bersama-sama, tanpa melupakan siapa pun yang menjadi bagian dari musim lalu juga," tutur Thiago Motta kepada Sky Italia.

Baca juga: Kata-kata Perpisahan Thiago Motta dengan Bologna

"Saya ingin berterima kasih secara terbuka kepada para fans untuk semua yang mereka berikan kepada kami, dukungan mereka di kandang dan tandang."

"Saya meninggalkan cinta saya, hasrat saya, ambisi saya, namun di atas semua itu, saya sangat menghormati para pemain yang pernah bekerja sama dengan saya." 

"Saya mencintai mereka semua, saya menaruh rasa hormat kepada mereka semua."

"Inilah yang saya tinggalkan di Bologna, berharap yang terbaik untuk mereka dan semua yang bisa mereka raih di masa depan."

"Mulai hari ini, saya bukan lagi pelatih tim ini, tetapi para pemain tahu bahwa setiap saat, mereka dapat mengandalkan saya sebagai seorang ayah, kakak, dan teman."

Baca juga: Thiago Motta Pergi dari Bologna, Kans Jadi Pelatih Anyar Juventus

Thiago Motta dikatakan telah menerima kontrak bersama Juventus hingga Juni 2027. Ia diyakini bakal meneruskan Massimiliano Allegri walau belum ada pengumuman resmi dari kubu Bianconeri.

Motta pun belum mau berbicara tentang Juventus saat ditanya oleh para wartawan.

"Masa depan tidak terlalu penting saat ini, saya hanya berpikir untuk istirahat," ujar eks gelandang Inter itu lagi menambahkan.

"Saya masih belum tahu apakah saya akan mencari tiket pesawat untuk ke Barcelona atau bepergian dengan sepeda motor."

"Di sana saya akan menemui ayah dan saudara laki-laki saya, kemudian saya akan melanjutkan perjalanan ke Cascais untuk bergabung dengan anggota keluarga yang lain."

"Sekarang adalah waktunya untuk berkumpul bersama dan kemudian membuat keputusan terbaik."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kata Bellingham Usai Antar Inggris Bekuk Serbia di Euro 2024

Kata Bellingham Usai Antar Inggris Bekuk Serbia di Euro 2024

Internasional
Bangkit Usai Insiden Ambruk di Lapangan, Eriksen Cetak Gol Denmark

Bangkit Usai Insiden Ambruk di Lapangan, Eriksen Cetak Gol Denmark

Internasional
Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Internasional
Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Internasional
Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam 'Raksasa' Euro 2024

Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam "Raksasa" Euro 2024

Internasional
Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Internasional
Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor 'Supersub' Oranye 2 Menit, 18 Detik

Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor "Supersub" Oranye 2 Menit, 18 Detik

Internasional
Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Sports
Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Internasional
Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst 'Supersub', De Oranje Menang 2-1

Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst "Supersub", De Oranje Menang 2-1

Internasional
Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Liga Indonesia
Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Internasional
Polandia Vs Belanda: Polisi Amankan Pria Berkapak yang Ancam Fan

Polandia Vs Belanda: Polisi Amankan Pria Berkapak yang Ancam Fan

Internasional
Link Live Streaming Polandia Vs Belanda, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Polandia Vs Belanda, Kickoff 20.00 WIB

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com