Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Berita Transfer, Barcelona Bantah Sedang Negosiasi dengan Ayah Neymar

KOMPAS.com - Juru bicara Barcelona, Josep Vives, dengan tegas membantah kabar yang menyebut tim telah berkomunikasi dengan ayah bintang Paris Saint-Germain, Neymar.

Kabar tersebut ramai diperbincangkan setelah beberapa media Spanyol seperti Marca dan El Mundo memberitakan Barcelona ingin memulangkan Neymar.

Vives memastikan kabar itu tidak benar dan Barcelona tidak berencana ingin membeli Neymar.

"Pertama, bukan itu masalahnya (kabar Barcelona berkomunikasi dengan ayah Neymar). Neymar sudah memutuskan pergi, setelah transfer itu terjadi, kami tidak punya apa-apa lagi untuk dikatakan," kata Vives dikutip dari situs web Four Four Two, Rabu (16/01/2019).

"Kami tidak pernah membicarakan tentang pemain yang punya kontrak dengan klub lain. Pada saat itu, Neymar sudah memutuskan, dan keputusan itu sah di pihaknya," ujar Vives menambahkan.

Sebelumnya, ayah Neymar, Neymar Sr, juga telah membantah ada pembicaraan dengan Barcelona.

Neymar Sr menyatakan itu di akun instagram dengan mengunggah foto berita El Mundo yang diberi keterangan "berita palsu".

Isu Neymar dan Barcelona akan reuni sebenarnya sudah santer terdengar awal musim ini.

Rumor itu kemudian meredup ketika Neymar menyatakan PSG adalah tim yang tepat untuk bisa meraih ambisinya di sepak bola.

Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu, juga sudah membantah kabar keinginan memulangkan Neymar.

Adapun Neymar di PSG masih menyisakan kontrak selama tiga tahun atau hingga 2023 mendatang.

https://bola.kompas.com/read/2019/01/16/20230098/berita-transfer-barcelona-bantah-sedang-negosiasi-dengan-ayah-neymar

Terkini Lainnya

Irak Kehilangan 1 Pemain, Keuntungan bagi Timnas Indonesia

Irak Kehilangan 1 Pemain, Keuntungan bagi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Piala Uber 2024 Pukul 08.30

Siaran Langsung dan Live Streaming Piala Uber 2024 Pukul 08.30

Badminton
Vinicius Jr Menggila Kontra Bayern, Menanti Malam Magis di Bernabeu

Vinicius Jr Menggila Kontra Bayern, Menanti Malam Magis di Bernabeu

Liga Champions
Kata Maarten Paes Usai Jadi WNI: Momen Besar, Ambisi Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Kata Maarten Paes Usai Jadi WNI: Momen Besar, Ambisi Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Timnas Indonesia
Deretan Fakta Irak, Lawan Timnas Indonesia Berikut di Piala Asia U23

Deretan Fakta Irak, Lawan Timnas Indonesia Berikut di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
5 Hal Menarik dari Laga Liga Champions FC Bayern Vs Real Madrid

5 Hal Menarik dari Laga Liga Champions FC Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
4 Fakta Tambahan Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan

4 Fakta Tambahan Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan

Liga Indonesia
Perbasi Jakarta Segera Gelar Kompetisi Liga Basket Putri

Perbasi Jakarta Segera Gelar Kompetisi Liga Basket Putri

Olahraga
Hasil Bayern Vs Madrid: Drama 4 Gol dan 2 Penalti, Dua Raksasa Imbang

Hasil Bayern Vs Madrid: Drama 4 Gol dan 2 Penalti, Dua Raksasa Imbang

Liga Champions
Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Liga Indonesia
Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Timnas Indonesia
Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Liga Indonesia
Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke